Gerindra Kapok Dukung Ridwan Kamil, Ini Penyebabnya

Gerindra Kapok Dukung Ridwan Kamil, Ini Penyebabnya
BENTENGSUMBAR.COM - Partai Gerindra dipastikan tidak akan mendukung Walikota Bandung Ridwan Kamil dalam gelaran Pilgub Jabar 2018. Alasannya, Gerindra masih sakit hati atas perlakuan yang dipertontonkan Ridwan Kamil.

"Ya bayangkan, orang yang dulunya, mencari dukungan dari Gerindra kemudian kita dukung, setelah dukung untuk mengatakan jadi kader saja tidak mau," ujar Ketua DPP Partai Gerindra, Sodik Mudjahid di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 26 April 2017.

Tidak hanya itu, Ridwan Kamil, lanjut Sodik juga tidak menunjukkan etika yang baik kepada Gerindra. Padahal, selama pria yang akrab disapa Kang Emil itu memimpin, Gerindra tidak pernah merongrong dan tidak meminta imbalan.

"Kami tidak pernah menganggu, merongonrong, kasarnya 1 rupiah pun kami tidak pernah meminta. Tapi kemudian karena ada masalah lain, dia meninggalkan Gerindra," kata Sodik.

"Saya kira itu satu etika yang tidak bagus. Ini yang kita tidak ingin. Kepada partai manapun jangan sampai ada orang semacam itu," sambung wakil ketua Komisi VIII DPR

Sodik bahkan menyebut ulah yang dipertontonkan Ridwan Kamil kepada Gerindra sebagai tingkah anak yang nakal pada orang tua.

"Anak nakal ya kira-kira gitu," pungkasnya

(by/rmol)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »