Cari Modal Nikah, TNI Gadungan Curi Kotak Amal di Masjid

Cari Modal Nikah, TNI Gadungan Curi Kotak Amal di Masjid
BENTENGSUMBAR.COM - Seorang pria berinisial PA (27) ditangkap setelah ketahuan mencuri kotak amal di Masjid Al Falah, Mampang, Jakarta Selatan. Saat beraksi, pelaku mengenakan pakaian loreng mirip seragam TNI untuk mengelabui warga.

Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto mengatakan, pelaku ditangkap Senin, 11 Desember 2017 malam di Desa Cibeber, Leuwiliang, Bogor. Aksi pencurian kotak amal tersebut terjadi pada 30 November lalu pada pukul 02.30 WIB. 

Menurut Kapolres, aksi pelaku membobol kotak amal di Masjid Al Falah terbongkar setelah terekam kamera CCTV. Rekaman aksi pencurian tersebut menjadi viral di media sosial hingga akhirnya sampai ke polisi.

Kepada polisi, kata dia, pelaku mengaku membobol kotak amal masjid tersebut menggunakan gunting gembok. Pelaku lalu membawa barang curiannya menggunakan sepeda motor.  

Dia memastikan tersangka pencurian kotak amal berisi uang sekitar Rp6 juta tersebut bukan anggota TNI. Dia sengaja mengenakan atribut mirip TNI untuk mengelabui warga. 

"Tersangka pengangguran, dia tentara gadungan di mana saat beraksi menggunakan atribut seperti TNI. Kita tahu, banyak sekali toko yang menjual atribut mirip TNI," ujar Kapolres kepada wartawan, Selasa, 12 Desember 2017.

Pelaku mengaku mencuri kotak amal baru kali ini dan untuk modal pernikahan. Namun, bukannya mempersiapkan pernikahannya seusai mencuri, pelaku malah menggunakan hasil curiannya itu untuk foya-foya. 

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan satu unit motor scorpio, satu set seragam TNI, dan sebuah gunting gembok. Pelaku akan dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian. 

"Sekarang pelaku ditahan di Polres. Kami akan dalami sudah berapa lama dia melakukan aksinya," tegasnya.

(Sumber: sindonews.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »