Ngopi Bareng, Sejumlah Wartawan Sepakat Dirikan FKWP Sumbar

Ngopi Bareng, Sejumlah Wartawan Sepakat Dirikan FKWP Sumbar
BENTENGSUMBAR. COM - Sejumlah wartawan di Kota Padang sepakat mendirikan Forum Komunikasi Wartawan Parlemen Sumatera Barat di sela-sela ngopi bareng di ruangan kerja Kasubag Publikasi Humas Pemerintah Kota Padang, Rabu, 20 Desember 2017 sore.

"Kita melihat, selama ini kesan perlakuan diskriminatif dari Sekretariat DPRD Sumbar kepada wartawan, terutama wartawan mingguan dan media online. Dengan dibentuknya FKWP Sumbar ini, kita mencoba memberikan edukasi kepada pejabat di lingkungan Sekretariat DPRD Sumbar tersebut," ujar Agib Noerman dari GoSumbar.com.

Pada kesempatan itu hadir Novwibawa dari SumbarRaya.com, Indra Mairulli dari CakrawalaNews.com, Davit dari Laksus.com, Zamri Yahya dari BentengSumbar.com, Irfan dari MetroTalenta.com, Indra Merdi dari Mingguan Rakyat Sumbar, dan Tafchan dari ImpianNews.com. 

Rencananya, dalam waktu dekat, mereka akan berkumpul untuk memusyawarahkan format organisasi FKWP Sumbar.

"Segera kita rapatkan dengan kawan-kawan yang lain. Insya Allah Jumat, 22 Desember 2017 kita akan bentuk format organisasi baru ini," ungkap Agib.

Dikatakan Agib, pendirian FKWP Sumbar penting artinya untuk sebuah gerakan perjuangan bagi wartawan yang mendapat perlakuan diskriminatif di lembaga DPRD. 

"Kita berjuang melalui wadah ini, bagaimana perlakuan diskriminatif itu tidak terulang lagi. Melalui wadah ini, selain memperjuangkan hak kawan-kawan, kita juga dapat melakukan berbagai kegiatan, misalnya membuat forum diskusi publik di DPRD Sumbar dengan mengundang SKPD terkait," cakapnya.

(buya)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »