Luncurkan Program SMS, IPKT Diapresiasi Warga

Luncurkan Program SMS, IPKT Diapresiasi Warga
BENTENGSUMBAR. COM - Ikatan Pemuda-Pemudi Kampung Teleng (IPKT) Kelurahan Batang Arau Kecamatan Padang Selatan kembali meluncurkan program terbarunya bertajuk Senam Minggu Sehat (SMS) IPKT. 

Menurut Ketua IPKT, Aulia Rahman, disamping sebagai sarana olahraga, kegiatan senam ini juga bertujuan untuk meningkatkan jalinan silaturahmi antar sesama warga masyarakat. 

"Yang jelas, disamping untuk kesehatan dan olahraga, program SMS ini bertujuan menjalin kebersamaan serta silaturami sesama warga," ujarnya dibalik gagang telepon selularnya, Minggu, 11 Februari 2018. 

Ia berharap, dengan kegiatan senam ini kembali dapat menghidupkan kegiatan kepemudaan yang selama ini cukup lama vakum. 

Sementara itu, salah seorang warga Seberang Palinggam, Eva (28 th), kegiatan ini sangat dirasakan manfaatnya. Apatah lagi, program SMS ini dilaksanakan setiap minggunya.

"Kami mengucapkan terima kasih kami kepada pemuda Kampung Teleng yang telah meluncurkan program SMS ini. Semoga kegiatan ini akan tetap terus terlaksana," ujarnya.

Editor: Zamri Yahya
Laporan: AR

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »