Rencanakan Teror, Malaysia Tangkap Tujuh Militan

Rencanakan Teror, Malaysia Tangkap Tujuh Militan
BENTENGSUMBAR. COM - Aparat keamanan Malaysia menangkap tujuh militan yang dicurigai merencanakan serangan terhadap tempat-tempat ibadah di Johor Baru dan Sabah.

Seperti dilaporkan IRNA, Ahad, 25 Maret 2018, orang-orang tersebut berencana untuk menculik dan membunuh polisi serta menyerang rumah ibadah non-Muslim.

Rencana ini terungkap setelah polisi kontra-terorisme Malaysia, menangkap para tersangka teror dalam serangkaian operasi antara tanggal 27 Februari hingga 15 Maret.

Dalam sebuah pernyataan kemarin, Kepala Kepolisian Malaysia, Mohamad Fuzi Harun mengatakan, enam tersangka yang ditahan di Johor adalah anggota kelompok teroris Daesh.

Pada tahap pertama operasi, tiga orang ditangkap karena merencanakan serangan terhadap tempat-tempat ibadah di Johor Baru. Polisi Malaysia juga menangkap tiga anggota sel yang sama dalam operasi pada 28 Februari.

Tersangka ketujuh dikenal sebagai "letnan terpercaya" di kelompok Abu Sayyaf di Filipina. Dia ditangkap di Sabah pada 15 Maret.

(Sumber: Parstoday.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »