Alek Siap Jadi Agen Kepentingan Pembangunan Sumbar

Alek Siap Jadi Agen Kepentingan Pembangunan Sumbar
BentengSumbar.com ---- Masyarakat Sumatera Barat berharap Alek Indra Lukman, anggota DPR-RI Sumbar mengambil posisi sebagai agen pembangunan dan membantu memediasi Pemerintahan Provinsi Sumbar untuk percepatan pembangunan. Harapan tersebut diungkapkan Agus Mardi, pegiat olahraga Sumbar di Kantor MPR/DPR Republik Indonesia Majelis Permusyawaratan Rakyat Jl. Jend.Gatot Subroto No.6 Jakarta, Senin (19/1) siang.

"Disamping sebagai anggota DPR-Ri, Pak Alek hendaknya tetap eksis sebagai aktivis sosial sekaligus ikut membantu masyarakat merumuskan arah pembangunan Sumbar," ujar Agus Mardi, mantan pengurus KNPI Sumbar itu,

Sedangkan mengenai pilihan masyarakat yang telah menjatuhkan pilihanya kepada Alek Indra Lukman, berarti telah ikut serta dalam menentukan nasib Republik ini selama 5 (lima) tahun kedepan.

Alek Indra Lukman menurut Agus Mardi, harus cukup arif menjauhkan diri berurusan dengan aparat penegak hukum terkait kongkalingkong di DPR-RI.

"Saya berdoa Pak Alek mampu mengendalikan hawa nafsu untuk memperkaya diri sendiri dengan jalan menghalalkan segala cara yang bertentangan dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku," kata Agus Mardi saat diruangan Fraksi PDIP DPR-RI.

Alek, lanjut Agus Mardi, juga diharapkan selalu ingat niat menjadi wakil rakyat bukan semata-mata hanyalah untuk mensejahterakan rakyat, tetapi bukan untuk mencari penghidupan yang lebih mewah, baik dari segi finansial maupun kekuasaan dengan cara-cara yang tidak elegan.

"Pak Alek, Insyallah mampu menjadi politikus yang amanah, tidak terjebak korupsi dan hal-hal negatif lainnya," imbuh Agus Mardi, yang juga tokoh olahraga Sumbar itu. (rel)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »