Gubernur Irwan Berharap Adat dan Budaya Minang Berkembang di Luar Negeri

Gubernur Irwan Berharap Adat dan Budaya Minang Berkembang di Luar Negeri
BENTENGSUMBAR. COM - Dalam rangka kegiatan Indonesia Australia Bussines Summit, Gubernur Provinsi Sumatera Barat, Haji Irwan Prayitno diundang sebagai pembicara (keynote speaker). Gubernur Irwan tiba di Melbourne, 26 November 2017. 

"Saya menyempatkan bersilaturrahim bersama masyarakat Minang sambil sarapan pagi di rumah Pak Dodi Indra, seorang akademisi yang juga pengusaha di Australia. Selain itu, saya bersilaturrahim dan jamuan makan dengan Ikatan Keluarga Minang Saiyo Melbourne (IKMSM)," ujar Gubernur Irwan.

IKMSM sendiri berencana akan mengadakan Pagelaran Seni dan Budaya Minang (Minangkabau Festival) di Melbourne, tahun 2018. Dalam pertemuan dengan pengurus IKMSM sore itu, Gubernur Irwan membicarakan tentang promosi dan kontribusi  masyarakat Minang dalam kegiatan-kegiatan Regional Cultural Festival dan Australia Independent Day dan international via MDN (Minang Diaspora Network).

Pada tahun 2018 akan diadakan beberapa kegiatan yang digagas oleh IKMSM dalam serangkaian acara pada Minangkabau Festival seperti: promosi adat dan budaya Minang, workshop, dan kerjasama multiparty dan kegiatan gabungan IKM australia. 

"Sangat diharapkan dari kegiatan tersebut adat dan budaya Minang bertahan dan berkembang walau di luar negeri," harapnya. 

Setelah berdiskusi dengan masyarakat Minang, Gubernur Irwan melaksanakan salat Magrib berjamaah dengan  masyarakat Minang yang ada di Australia dan warga muslim Australia lainnya.

"Saya di Austalia dalam rangka kegiatan Indonesia Australia Bussines Summit dan saya diundang sebagai pembicara (keynote speaker). Di Australia saya juga akan melakukan beberapa rangkaian kegiatan diantaranya temu bisnis dan ekspose potensi Sumatera Barat," jelas Gubernur Irwan kepada perantau Minang, usai salat Magrib berjamaah.

Editor: Zamri Yahya
Penulis: Jasman Rizal

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »