"Bila Hanya Penataan Pantai yang Jadi Tolak Ukur Keberhasilan, Saya Juga Mampu Jadi Walikota"

"Bila Hanya Penataan Pantai yang Jadi Tolak Ukur Keberhasilan, Saya Juga Mampu Jadi Walikota"
TOLAK  ukur yang paling substantif dalam menyimpulkan keberhasilan seorang kepala daerah adalah peningkatan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakatnya. Kondisi Kota Padang yang masih tinggi angka penganggurannya serta turunnya daya beli adalah gambaran bahwa sesungguhnya keberhasilan itu masih belum optimal.

Pemimpin Kota Padang dituntut untuk mampu menciptakan iklim ketersediaan lapangan kerja dan menggairahkan roda perekonomian melalui berbagai investasi yang bermuara pada peningkatan pendapatan perkapita, sehingga masyarakat memiliki kemampuan untuk memenuhi kebutuhan sandang, pangan dan pendidikan yang layak.

Kota Padang membutuhkan pemimpin yang inovatif dan menguasai berbagai bidang keahlian, baik tentang perencanaan tata ruang Kota Padang, kemampuan loby anggaran ke pusat, serta penguasaan potensi lokal, baik optimalisasi sektor pariwisata, kemaritiman,  pertanian, adat, budaya, dan lain-lain.

Dan yang terpenting, semua perencanaan dan penguatan potensi harus di manage secara baik dan profesional agar output yang dihasilkan juga maksimal untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat Kota Padang.

Satu hal yang perlu dicermati, kemampuan seorang pemimpin harus dilihat secara komprehensif, sehingga tidaklah pas bila keberhasilan penataan Pantai Padang atau Permindo dijadikan tolok ukur. 

Bila hanya Pantai Padang yang menjadi tolak ukur...???? Saya juga mampu jadi Walikota Padang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »