Faldo Maldini 'Gigit Jari', Primus Yustisio Lolos Lagi ke Senayan

Faldo Maldini 'Gigit Jari', Primus Yustisio Lolos Lagi ke Senayan
BENTENGSUMBAR.COM - Sejumlah politisi kondang dipastikan tak lolos ke DPR RI periode 2019-2024.

Para politisi yang berasal dari beragam partai politik itu terkenal kerap wara-wiri di televisi baik saat menjadi nara sumber maupun pembicara

Beberapa politisi kondang itu bahkan bersaing bersama dalam satu Daerah Pemilihan (Dapil) untuk memperebutkan suara di wilayah tersebut.

Salah satu Dapil yang paling "panas" karena diisi oleh sejumlah politisi kondang dan artis adalah Dapil V Jawa Barat.

Salah satu caleg yang harus 'gigit jari' di Dapil V Jawa Barat adalah Faldo Maldini dari Partai Amanat Nasional.

Mengutip dari Tribunnews.com, hasil pleno penghitungan suara di Dapil V telah dilakukan pada Selasa, 7 Mei 2019.

Dari hasil pleno tersebut, politisi Partai Gerindra, Fadli Zon meraih suara tertinggi dengan 230.524 suara.

Selain itu Partai Gerindra juga meloloskan satu lagi wakilnya yakni Mulyadi yang  70.569 suara.

Sementara PDIP juga meloloskan Adian Napitupulu sebagai anggota DPR RI.

Sedangkan Partai Demokrat meloloskan nama Anton Sukartono Suratto yang meraih 55.634 suara

Dan Partai PKB meraih 134.107 suara serta meloloskan caleg Tommy Kurniawan dengan raihan suara 33.988.

Sedangkan PAN meski berhasil meloloskan satu wakilnya ke senayan, Faldo Maldini gagal menjadi anggota DPR RI.

Perwkilan PAN yang lolos adalah mantan bintang sinetron Primus Yustisio.

Selain Primus Yustisio, 25 nama calon legislatif dari Partai Amanat Nasional (PAN) juga diprediksi lolos ke DPR RI. 

Nama-nama ini berdasar rilis dari Perhimpunan Sang Gerilyawan Nusantara atau Perhimpunan Sangga Nusantara. 

Ketua Umum Perhimpunan Sangga Nusantara, Indra J Piliang mengatakan pihaknya merilis nama-nama tersebut setelah melakukan pemeriksaan terhadap banyak informasi dari berbagai pihak terkait yang relevan.

Berikut ini nama 26 caleg PAN diprediksi lolos ke DPR RI:

1. A Bakri HM Jambi

2. Abdul Hakim Bafaqih Jatim 8

3. Achmad Hafisz Tohir Sumsel 2

4. Alimin Abdullah Lampung 2

5. Ashabul Kahfi Sulsel 1

6. Asli Chaidir Sumbar 1

7. Asman Abnur Kepri

8. Azis Qahhar Nudzakkar Sulsel 2

9. Dessy Ratnasari Jabar 4

10. Dewi Coryati Bengkulu

11. Eddy Soeparno Jabar 3

12. Farah Putri Nahlia Jabar 9

13. Guspardi Gaus Sumbar 2

14. Hanafi Rais DIY

15. Hanna Gayatri Sumsel 2

16. Khairul Saleh Kalsel 1

17. Laila Istiana Jateng 4

18. Mitra Fakhruddin MB Sulsel 3

19. Muhidin Kalsel 1

20. Mulfahri Harahap Sumut 1

21. Nazaruddin Dek Gam Aceh 1

22. Primus Yustisio Jabar 5

23. Saleh Partaonan Daulay Sumut 2

24. Sungkono Jatim 1

25. Totok Daryanto Jatim 5

26. Zulkifli Hasan Lampung 1

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »