Menko Luhut Klaim Fundamental Ekonomi Indonesia Sangat Baik

Menko Luhut Klaim Fundamental Ekonomi Indonesia Sangat Baik
BENTENGSUMBAR.COM - Dalam rangka menciptakan inovasi untuk mendukung tata kelola global, terutama dalam menangani masalah lingkungan guna meningkatkan kualitas hidup dan masa depan. Menko Luhut dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap agenda Youth Innovation Competition on Global Governance (YICGG) 2019 di Kampus UI. 

Menko Luhut menyampaikan bahwa Indonesia memiliki fundamental ekonomi yang sangat baik, seperti pertumbuhan ekonomi yang kuat, inflasi rendah, penurunan tingkat kemiskinan, dan rasio gini relatif kecil.

Hal ini lanjut Menko Luhut, lantaran didukung oleh manajemen kebijakan fiskal yang bijaksana. Prospek ekonomi kelautan Indonesia juga akan makmur untuk mendukung stabilitas sosial dan politik dalam jangka pendek dan menengah.

Kemudian sambil mengembangkan industri bernilai tambah, pariwisata dan perikanan adalah sektor potensial utama untuk dikembangkan. Selain itu, Indonesia telah mengambil tindakan berani untuk mengatasi masalah sampah plastik di laut dengan menyoroti solusi teknologi inovatif, termasuk peningkatan kesadaran pengelolaan limbah padat, dan restorasi sungai.

"Saya ingin melihat inovasi dan ide-ide cerdas yang diajukan oleh generasi muda dari berbagai belahan dunia yang bertujuan meningkatkan kesehatan laut, sungai, dan danau. Ini adalah harapan kami bahwa pertukaran pengalaman pengetahuan dan inovasi melalui kompetisi seperti yang kami miliki saat ini akan berkontribusi pada upaya dalam melestarikan ekosistem di lautan, sungai dan danau secara global," ujar Menko Luhut di Jakarta, Senin, 15 Juli 2019.

Adapun terkait dengan tema dari YICGG 2019 adalah Oceans, Rivers and Lakes: Global Water Preservation, Utilization and Development. Para peserta YICGG 2019 akan mencoba merumuskan tata kelola global tentang bagaimana kerjasama internasional untuk mengembangkan pengelolaan wilayah perlindungan maritim, bagaimana mengatasi polusi ekologi kelautan yang disebabkan oleh aktivitas manusia.  

Khususnya yang terkait dengan sampah laut dan sampah plastik, dan bagaimana melakukan pencegahan terjadinya polusi terhadap sumber daya air.

Youth Innovation Competition on Global Governance (YICGG) sendiri merupakan kompetisi internasional yang menjadi wadah bagi para pemuda dan mahasiswa dari berbagai negara untuk terlibat dan bertukar pikiran mengenai global governance serta pencapaian solusi berbagai permasalahan global. YICGG pertama kali diluncurkan oleh Fudan University tahun 2007 dengan dukungan dan kerja sama United Nation Development Program (UNDP).

(Source: akurat.co)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »