Alfiadi: Personil Satpol PP Harus Melek Terhadap Perkembangan Zaman

Alfiadi: Personil Satpol PP Harus Melek Terhadap Perkembangan Zaman
BENTENGSUMBAR.COM - Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang, Alfiadi menegaskan, setiap personil Satpol PP harus melek terhadap perkembangan zaman. Pasalnya, saat ini merupakan era digital. 

"Apalagi sekarang sudah era digital. Personil Satpol PP harus melek terhadap perkembangan zaman," ucap Alfiadi, Kamis 2020.

Ia mengatakan, menjaga ketertiban umum dan ketentraman merupakan tanggungjawab bersama masyarakat dan pemerintah, bukan hanya Satpol PP, melainkan setiap individu melekat pada dirinya tanggungjawab tersebut. Semua agar sama-sama peduli akan ketertiban dan kenyamanan kota.

Permasalahan sosial dan pelanggaran Trantibum adalah tugas dan fungsi Satpol PP. Alfiadi dengan tegas mengatakan, kedepan dirinya berkomitmen dan berharap Satpol PP yang bermartabat dan profesional yang tangguh dan dapat bekerja mengikuti sesuai perkembangan zaman.

Untuk menata Kota Padang kedepanya, lanjut Alfiadi, sebuah perubahan tidak bisa dilakukan secera serta merta, namun harus secara continiu dan bersama-sama.

"Perubahan yang mendasar harus dari masing-masing personil yang mana mereka harus bertanggungjawab terhadap tugasnya, sehingga kenyamanan dan rasa aman yang ingin diberikan terhadap pelayanan kepada masyarakat bisa terwujud," terangnya.

Dikatakannya, tindakan persuasif dan reprentatif harus diutamakan dalam melakukan tugas sehari-hari, sehingga setiap masyarakat warga Kota Padang paham aturan yang harus di patuhi.

"Dengan demikian kita dapat mencegah dan mengurangi pelangaran Perda tanpa harus menyakiti perasaan masyarakat kita," pungkasnya.

(by/rel)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »