32 Tahun Jalan Tak Tersentuh Pembangunan, Masyarakat Berterimakasih ke Delma Putra

BENTENGSUMBAR.COM - Masyarakat Talao Bakok Kelurahan Padang Sarai Kecamatan Koto Tangan Kota Padang, Sumatera Barat menyampaikan ucapan terimasih kepada anggota DPRD Kota Padang dari Fraksi Gerindra, Delma Putra

Ucapan terimasih tersebut mereka sampaikan pada acara syukuran dengan telah dibetonisasinya jalan mereka tersebut melalui dana Pokok-pokok pikiran (Pokir) Delma Putra, Ahad, 14 Juni 2020.

"Kami berterimasih kepada Pak Delma Putra, karena sudah merealisasikan betonisasi jalan kami," ungkap Upik, salah seorang bundo kanduang di daerah tersebut.

Pasalnya, kata Upik, sudah 32 tahun jalan tersebut tak tersentuh pembangunan. Sekarang jalan tersebut sudah bagus dan anak-anak bisa bermain sepatu roda dari ujung ke ujung.

"Dulu kami mau naik ojek saja, pas dikatakan ke tukang ojeknya mau ke Talao Bakok, tukang ojeknya gak mau mengantarkan. Sekarang tukang ojek sudah mau mengantarkan karena jalan sudah licin," katanya.

Sementara itu, Delma Putra kepada wartawan mengatakan, jalan Talao Bakok yang dibetonisasi sepanjang 550 meter pada tahun 2019. 

"Sedangkan pada tahun anggaran 2020, sepanjang 370 meter. Jadi pembangunannya dua tahap," ujarnya Delma.

Disamping itu, kata Delma, pihanya juga merealisasikan pembangunan infrastruktur mushalla dan masjid melalui dana Pokir.

Tak hanya itu,  jelas Delma, pihaknya juga merealisasikan dana pokir untuk pembangunan betonisasi di Komplek Perumahan Asabri sepanjang 80 meter.

"Kita juga membantu masyarakat melalui dana pokir untuk pengadaan bentor, sehingga bisa digunakan untuk mengangkut sampah. Kompek perumahan bersih, masyarakat nyaman," katanya.

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »