Ferdinand Hutahaean: Ingat Dosa Din...

Ferdinand Hutahaean: Ingat Dosa Din...
BENTENGSUMBAR.COM - Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengomentari sebuah video yang diunggah oleh akun ᖇIZᗰAYA
@Rizmaya__. 

Video yang berisi penjelasan Din Syamsudin tentang pemakzulan khalifah itu diunggah akun @Rizmaya__ pada Kamis, 20 Agustus 2020. 

"Mengarah ke makar...hukuman menanti, beres !

Anda seolah2 sdg mengatakan dirinya sendiri sbgai kelompok yg akan melobangi "kapal besar" NKRI...

Tujuan makar dan menjatuhkan Presiden Jokowi, tak bisa dianggap sepele.!

#KAMICovidHTIBerbahaya," tulis akun @Rizmaya__ pada postingan video tersebut. 

Ferdinand Hutahaean pun mengomentari video tersebut dengan meminta agar Din Syamsudin jangan menggunakan agama untuk membungkus gerakan politiknya. 

Karena agama, kata Ferdinand Hutahaean, untuk membawa pesan damai dan cinta kasih, bukan untuk membungkus hasrat politik, apalagi menjadi alat pembenaran yang salah. 

Ferdinand Hutahaean meminta Din untuk mengingat dosa, karena manusia bukan Tuhan pemilik surga.

"Din, boleh tdk agar jgn gunakan agama membungkus gerakan nafsumu politikmu? Karena agama yg saya tau, ada utk membawa damai dan cinta kasih, bukan utk membungkus hasrat politik apalagi dijadikan alat pembenaran yg salah. Ingat dosa Din, kita ini manusia bkn Tuhan pemilik surga," tulis Ferdinand Hutahaean melalui akun @FerdinandHaean3 pada Kamis, 20 Agustus 2020, dikutip BentengSumbar.com.




(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »