Si Jago Merah Mengamuk di Jambak Selatan Pasbar, Satu Unit Rumah dan Empat Penghuninya Hangus Terbakar

BENTENGSUMBAR.COM - Satu unit rumah semi permanen yang berada di Jambak Jalur VI Barat, Jorong Jambak Selatan, Nagari Koto Baru, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) hangus di lalap si Jago Merah, Sabtu, 31 Oktober 2020 dini hari. 

Selain menghanguskan seluruh isi rumah, kebakaran ini juga menghanguskan empat orang penghuninya yang tidak berhasil menyelamatkan diri. 

Menurut salah seorang warga, Hendri Sutopo, kejadian kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 02.30 Wib. Dimana pada saat itu, ia melihat kobaran api yang sudah besar.

Melihat kejadian tersebut, Sutopo pun langsung manggil tetangga untuk menolong korban dan menghubungi petugas Pemadam Kebakaraan.

"Saat saya melihat kerumah korban, kobaran api sudah sangat besar, dan saya pun langsung berteriak memanggil tetangga untuk meminta pertolongan," ujarnya. 

Sementara itu, Kapolres Pasbar, AKBP. Sugeng Hariyadi, melalui Kasat Reskrim Polres Pasbar, AKP. Fetrizal S membenarkan kejadian kebakaran tersebut. 

Dikatakannya, dalam kejadian ini, sebanyak Empat orang yang tinggal di rumah itu juga ikut hangus terbakar. 

"Ada empat orang korban yakni, DS (48), SV (18), MN (8), ADP (12)," kata Fetrizal. 

Ia menambahkan, api baru berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil Pemadam Kebakaran tiba di lokasi kejadian.

"Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.30 Wib, dengan menggunakan satu unit mobil kebakaran yang juga dibantu  warga sekitar," ucapnya. 

Dugaan sementara kejadian kebakaran tersebut, terjadi akibat korsleting listrik. Selain itu Kerugian Materil juga diperkirakan kurang lebih 100 juta rupiah.

(Rido)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »