Ruhut Sentil Gubernur yang Samakan Pengumpulan Massa di Pilkada dengan Pengumpulan Massa Kadrun

Ruhut Sentil Gubernur yang Samakan Pengumpulan Massa di Pilkada dengan Pengumpulan Massa Kadrun
BENTENGSUMBAR.COM - Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ruhut Sitompul menyentil Gubernur yang menyamakan pengumpulan massa di Pilkada dengan pengumpulan massa yang ia sebut kadrun yang melanggar Protokol Kesehatan. 


Ruhut Sitompul pun heran dengan Kepala Daerah yang bergelar secara akademik Profesor Doktor yang juga mantan Rektor tersebut. 


Ruhut pun mengungkit-ungkit kemenangan Gubernur tersebut saat Pilkada karena Sara ujaran kebencian dan fitnah. 


"Kok bisa ya Kepala Daerah Profesor Doktor mantan Rektor menyamakan pengumpulan Masa Pilkada dgn pengumpulan masa kadrun yg melanggar Protokol Kesehatan makin stresssssss saja nie gabenar tapi Aku maklum menangnya saja kemarin krn SARA Ujaran Kebencian Fitnah. MERDEKA," tulis Ruhut di akun twitternya, @ruhutsitompul, seperti dilihat BentengSumbar.com, Rabu, 18 November 2020.



Sebelumnya, Ruhut juga menulis, kalau dipanggil polisi harus datang, sebab kalau tidak datang akan dijemput paksa.


Ruhut pun menegaskan, tidak usah mengajari polisi dengan membanding-bandingkan perhelatan Pilkada di daerah lain.


"Kalau dipanggil Polisi ya datang, kalau tdk datang ya akan dijenput paksa jadi tdk usah ngajari Polisi dgn membanding bandingkan perhelatan Pilkada di Daerah lain tolong patuhi Tugas Polisi gitu saja kok repot jgn beraninya hanya didepan pengeras suara dan diliput TV MERDEKA," ungkap Ruhut.


Dikatakan Ruhut, dalam penegakan hukum agar dilihat kasus perkasus, tidak bisa karena emosi sehingga harus menyamakan kasus Anies dengan yang belum dijadikan kasus di wilayah Ganjar (Jawa Tengah, red) dan Emil (Jawa Barat, red). 


"Dalam penegakan hukum tolong melihatnya kasus perkasus tdk bisa krn emosi sehingga harus menyamakan kasus Anies dgn yg belum dijadikan kasus diwilayah Ganjar dan Emil tolong jgn mengajari Polisi mereka sangat Profesional jadi sama seperti mengajari Ikan berenang MERDEKA," pungkas Ruhut. 


(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »