Sindiran Moeldoko Soal Lalat Politik, Begini Respons Pengamat

Sindiran Moeldoko Soal Lalat Politik, Begini Respons Pengamat
BENTENGSUMBAR.COM - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS merespons sindiran KSP Moeldoko soal adanya lalat-lalat politik.


Fernando mengatakan, sindiran Moeldoko memakai kalimat lalat-lalat politik sangat tepat. 


"Sebagaimana diketahui bahwa kehadiran lalat pasti membuat ketidaknyamanan dan pasti membawa kuman," kata Fernando, dilansir dari GenPI.co pada Ahad, 11 Juli 2021. 


Pengamat politik ini sepakat dengan Moeldoko bahwa semua elite politik harusnya bersatu dalam pandemi. 


Dengan bersatu, semua elemen bisa saling bekerja sama membantu pemerintah dalam penanganan pandemi.


"Misalnya, membantu membeli vaksin bagi masyarakat atau obat-obatan bagi yang membutuhkan," katanya. 


Menurut Fernando, jika memang tidak bisa membantu secara langsung, alangkah baiknya untuk diam. 


Dengan mengurangi berkomentar yang tidak berfaedah, maka mereka telah membantu pemerintan dan semua stakeholder untuk fokus dalam penanganan pandemi.


Seperti diketahui, KSP Moeldoko mengajak semua pihak untuk bersatu padu menyelamatkan masyarakat di tengah pandemi yang makin buruk.


Moeldoko berharap, tidak ada lalat-lalat politik yang justru akan merusak konsentrasi mereka yang sedang berjuang di garda terdepan melawan Covid-19.


(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »