Novel Bamukmin jadi Imam, Massa Pendemo Tuntut Menag Yaqut Dipenjara Salat Berjemaah di Patung Kuda

BENTENGSUMBAR.COM - Massa Persaudaraan Alumni (PA) 212 melaksanakan salat Asar berjemaah di tengah aksi unjuk rasa mereka yang menuntut Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dipecat dan dipenjarakan.

Unjuk rasa bertajuk Aksi Bela Islam 2503 digelar para pendemo di kawasan Patung Kuda, Silang Merdeka Barat Daya, Gambir Jakarta Pusat, Jumat (25/3/2022).

Dilansir dari Suara.com, seruan melaksanakan salat Asar berjemaah disampaikan dari mobil komando. 

Para pendemo diminta untuk berwudu dengan menggunakan air mineral.

"Setelah ini kita salat ashar berjamaah langsung di sini (area aksi), bagi yang belum mengambil wudu bisa dengan air mineral dan langsung bentuk saf," kata perwakilan para pendemo.

Sebelum melaksanakan shalat, seorang dari atas mobil komando mengumandangkan azan.

Para pendemo terlihat langsung membentuk saf salat di jalanan dengan alas seadanya. Salat berjemaah langsung diimami Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin.

Usai melaksanakan salat, mereka langsung melanjutkan menyampaikan orasinya.

Sejak pukul 13.30 WIB massa PA 212 mulai berdatangan, mereka berkumpul di depan pintu masuk menuju Tugu Monas.

Jumlah mereka ada sekitar 100 orang lebih. Massa PA 212 berunjuk rasa dengan tiga tuntutan, yakni  tangkap dan penjarakan penista agama, stop kriminalisasi dan terorisasi umat Islam, serta stop diskriminasi hukum. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »