Teddy eks PKPI: Kalau Keturunan PKI Tak Boleh Jadi TNI, Keturunan Anggota FPI Juga

BENTENGSUMBAR.COM – Eks politikus PKPI Teddy Gusnaidi menanggapi kebijakan baru Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang memperbolehkan keturunan anggota Partai Komunis Indonesia (PKI) ikut seleksi TNI.

Meski tak sepenuhnya setuju, Teddy menilai setiap orang berhak mendapat perlakuan adil, terlepas dari silsilah.

Teddy mengatakan PKI sama halnya dengan Front Pembela Islam, organisasi yang dilarang pemerintah. Menurutnya, jika keturunan PKI dilarang masuk TNI, maka keturunan FPI juga demikian.

“PKI dan FPI sama-sama organisasi terlarang, kalau keturunan anggota PKI gak boleh menjadi TNI, maka keturunan anggota FPI pun tidak boleh menjadi anggota TNI,” cuitnya di akun Twitter @TeddGus, dikutip Selasa (5/4).

“Saya tidak dalam posisi setuju atau tidak setuju keturunan PKI jadi anggota TNI, tapi ini soal kesamaan perlakuan,” lanjut Teddy Gusnaidi yang juga penyanyi itu.

Diketahui, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa telah membolehkan anak keturunan anggota Partai Komunis Indonesia (PKI) ikut seleksi TNI. Andika juga menghapus sejumlah tes sebagai syarat penerimaan prajurit TNI.

Aturan baru ini disampaikan langsung Jenderal Andika dalam rapat penerimaan prajurit TNI (Taruna Akademi TNI, Perwira Prajurit Karier TNI, Bintara Prajurit Karier TNI dan Tamtama Prajurit Karier TNI) tahun anggaran 2022.

Sumber: Jitunews

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »