BENTENGSUMBAR.COM - BRI Pusat dengan Program Desa BRILian 2021 berkelanjutan bagi-bagi Tanaman Produktif kepada peserta Desa BRILian 2021, seperti: Mangga, Manggis, Durian dan lainnya.
Kebahagiaan tersendiri bagi warga Paingan Nagari Guguak Kuranji Hilir mendapatkan berkah dengan diserahkannya Bibit Durian Bersertifikat (jenis Sunan) oleh BRI Unit Sungai Limau, pada hari Jum’at (26/08) secara simbolik sekitar pukul 09.30 WIB di Kantor Wali Nagari.
Penyerahan secara fisik sebanyak 200 batang bibit durian tersebut dilakukan oleh Mantri BRI Nagari Guguak Kuranji Hilir, Riko Febrio Gusti dan diterima oleh Aipda Yoffi Afrianto yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas di Nagari Guguak Kuranji Hilir mewakili Wali Nagari yang tidak dapat hadir karena ada acara di Kantor IKK Padang Pariaman, Parit Malintang, sekitar pukul 11.00 WIB di Kantor Wali Nagari.
Nagari Guguak Kuranji Hilir termasuk dalam 40 Besar Pemenang Desa BRILian 2021 Batch-2, ranking urutan ke-37.
Laporan: H. Ali Akbar
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »