Berlangsung Meriah, Ini Daftar Penerima KPID Sumbar Award 2022

BENTENGSUMBAR.COM - Anugerah penyiaran bertajuk KPID Sumbar Award 2022 sebagai bentuk apresiasi bagi insan penyiaran dan pemerhati penyiaran di Sumbar kembali digelar oleh Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumatera Barat (Sumbar), bertempat di Auditorium Kompleks Gubernuran Sumatera Barat (Sumbar), Rabu, 8 November 2022.

Kegiatan tersebut berlangsung meriah. Beragam atraksi kesenian digelar, mulai dari penampilan band lokal DPLUST dan tari tradisional yang diiringi musik tradisi yang memukau.

Kesuksesan acara KPID Sumbar Award 2022 tentu saja tak lepas dari lekat tangan panitia yang diketuai oleh Ficky Tri Sahputra, Komisioner KPID Sumbar.

"Alhamdulillah, berkat kerjasama semua pihak, baik itu panitian dan unsur lainnya, termasuk stokeholder yang ada, kegiatan ini berjalan dengan sukses," ungkap Ficky.

Berlangsung Meriah, Ini Daftar Penerima KPID Sumbar Award 2022
Ketua Panitia Ficky Tri Sahputra.


Dikatakan Ficky, acara dihadiri langsung oleh para nominator seluruh kategori. Juga hadir  Gubernur Sumbar Buya Mahyeldi bersama Walikota Sawahlunto, Sekda Kota Padang, anggota DPRD provinsi Sumbar, serta sejumlah pimpinan lembaga penyiaran, baik radio maupun televisi, pimpinan perguruan tinggi dan kepala dinas Kominfo kabupaten dan kota se Sumbar.

Ketua KPID Sumbar Rahmadi Sutrisno menyampaikan KPID Sumbar Award 2022 merupakan bentuk apresiasi tertinggi untuk seluruh insan penyiaran dan pemerhati penyiaran Sumbar. Tujuannya agar penyiaran Sumbar lebih baik kedepannya.

"Penyiaran yang baik adalah tanggungjawab kita bersama, khususnya menjauhkan tontonan yang tidak baik," tegas Rahmadi.

Berlangsung Meriah, Ini Daftar Penerima KPID Sumbar Award 2022
DR. Abdullah Khusairi Menyerahkan KPID Sumbar Award 2022. 


Berikut daftar penerima KPID Sumbar Award 2022: 

Tokoh Peduli Penyiaran

1. Sawal (Ketua Komisi I DPRD Sumbar)
2. Hidayat, S.S., M.H (Anggota DPRD Sumbar)
3. Hansastri (Sekda Prov. Sumbar)
4. Muhammad Iqbal (Wakil ketua Komisi IV DPR RI)

Kepala Daerah Peduli Penyiaran

1. Walikota Padang
2. WalikotaSawahlunto

Tokoh Inspiratif Penyiaran

1. Ferry Zein
2. Sumartono
3. Defri Mulyadi
4. Simen Hadi 

Kategori Life Time Achievement

1. Yuzermin Zahar (Radio)
2. Alm. Sutan Zaili Asril (TV Lokal)

Kategori Berita Radio dan Televisi

1. Padang FM Program :Selamat Pagi Sumatera Barat
2. TVRI Sumbar Program : Sumatera Barat Hari ini

Kategori Talkshow Radio dan Televisi

1. Safasindo FM Program :SpesialTalkshow episode “SosialisasiPenyiaran Digital”

2. Padang TV Program : Advokat Sumbar Berbicara episode “13 terdakwa Tol Bebas, Lahan IKK Terancam”

Kategori Feature Radio dan Televisi

1. LPPL Sawahlunto Program : Feature Episode “Sejarah Sawahlunto”

2. TVRI Sumbar Program : Inspirasi Indonesia Episode “Tuanku Imam Bonjol”

Kategori Anak Radio dan Televisi

1. SIPP FM Program : Taman Kita

2. TVRI Sumbar Program : Anak Indonesia episode “Indak Kayu Janjang Dikapiang”

Kategori Iklan Layanan Masyarakat Radio dan Televisi

1. Taratak FM Judul : Cerdas kenali Hoax

2. TVRI Sumbar Judul : ASN Berakhlak

Kategori Religi Radio dan Televisi

1. Padang FM Program : Kajian Tafsir

2. Padang TV Program : Cerdas Quran

Kategori Budaya Radio dan Televisi

1. RRI Bukittinggi Episode “Batu Bernada dari Talang Anau”

2. TVRI Sumbar Program : Randai episode “Sutan Pamenan Solok Selatan”

Kategori Lembaga Penyiaran berlangganan (LPB) Terbaik

Denai Kabel Mandiri (DENAI KABEL)

Kategori Sistem Stasiun Jaringan (SSJ) Terbaik

Indosiar Padang

Kategori Konten Kreator Terbaik

1. Pemenang  : @trividyarh “Ekonomikreatif Belitung Timur Aroma British”

2. Favorit 1    : @silviaadiswan “Membangun Negeri melalui penyiaran ekonomi kreatif kota padang”

3. Favorit 2    : @ardiesensei “Batik Kakao”

Kategori Khusus Presenter Terbaik

1. Delima Febria Hutabarat (TVRI Sumbar)

2. Kategori Khusus Penyiar Terbaik

3. Harry Febrianto – “Dhyo” (Padang FM)

Penilaian dalam KPID Sumbar Award 2022 telah melalui prosedur penilaian oleh para Juri yang terdiri dari Kepala Dinas Kominfotik Sumbar, Jasman Rizal, tokoh ulama Prof. DR. Awis Karni, pakar komunikasi Dr. Abdullah Khusairi, Ketua Bundo Kanduang Sumbar Prof. Ir. Puti Reno Raudha Thaib dan jurnalis Aidil Ichlas. (BY)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »