Dasawisma Mawar Enam Desa Rawang Dinilai TP-PKK Provinsi Sumbar

BENTENGSUMBAR.COM - Dasawisma Mawar Enam, Desa Rawang, Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman dinilai oleh Tim penilai dari Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Sumatera Barat yang diketuai Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar Ny. Fitria Amelia Joinaldy, Kamis (23/02).

Penilaian tersebut dalam rangka penilaian lapangan terhadap Kota Pariaman yang masuk 10 besar lomba dasawisma berprestasi tingkat Sumbar tahun 2023.

Dalam kesempatan itu, Wakil Wali Kota Pariaman, Mardison Mahyuddin  mengatakan  kita dinilai oleh tim verifikasi lapangan oleh TP-PKK Provinsi Sumbar.

“Kami atas nama Pemerintah Kota Pariaman mengucapkan selamat datang kepada tim penilai Provinsi Sumbar di Kota Pariaman. Dengan masuknya Dasiwisma Mawar Enam ini tentu bisa langsung dilihat dilapangan sesuai fakta yang sudah kami jalankan”, ungkapnya.

Wawako Mardison juga menyebutkan  dasawisma merupakan ujung tombak terdepan dalam pelaksanaan berbagai kegiatan yang berhubungan langsung dengan keluarga dan lingkungan.

“Kita memberikan semangat kepada kelompok daswisma agar bekerja secara profesional dalam menjalankan 10 program pokok PKK. Kami juga membina semua desa-desa dan tahun ini Desa Rawang bisa mewakili Kota Pariaman dalam lomba dasawisma berprestasi tingkat Sumbar”, ulasnya.

“Semoga penilaian ini mendapatkan hasil yang terbaik dan kami juga yakin dengan apa yang disampaikan dan juga hasil pembinaan yang kita lakukan, Kota Pariaman bisa meraih juara I dan tentunya membanggakan Pemko Pariaman”, pungkasnya mengakhiri.

Sementara Wakil Ketua TP-PK K Provinsi Sumbar, Ny. Fitria Amelia Joinaldy mengungkapkan bahwa tujuan kedatangan tim provinsi ke Kota Pariaman untuk melaksanakan verifikasi lapangan kelompok dasawisma berprestasi tingkat provinsi Sumatera Barat tahun 2023.

“Di tahun 2023, kita menilai dari seluruh kabupaten/kota kami tentukan 5 nominasi dari kabupaten dan 5 nominasi dari kota. Alhamdulillah Kota Pariaman masuk nominasi dan mudah-mudahan mendapatkan hasil yang terbaik”, ucapnya.

Ny. Fitria Amelia Joinaldy juga menyebutkan bahwa untuk pemenangnya akan diumumkan pada tanggal 1 maret 2023 mendatang di Kota Sawahlunto. Nantinya, ketua dasawisma yang meraih juara I akan menjadi duta dasawisma tingkat Provinsi Sumbar tahun 2023.

"Semoga daswisma Kota Pariaman yang sedang dinilai hari ini bisa memberikan hasil yang terbaik dan menjadi pelopor kebaikan", tutupnya. (ka/at)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »