BENTENGSUMBAR.COM - Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PDIP, Effendi Simbolon mengajak masyarakat untuk mencari pemimpin Indonesia yang berkualitas, bukan hanya tokoh populer.
Hal tersebut terlihat dalam unggahan akun Instagram @tumgrd. Elite PDIP itu secara tegas mengatakan bahwa mencari pemimpin bukan dari popularitasnya saja.
"Pemimpin-pemimpin kita carilah yang berkualitas, jangan hanya populer," kata Effendi dilansir pada Jumat (17/3/2023).
Effendi Simbolon mencontohkan satu nama yang dianggapnya memiliki kapasitas dan kualitas mumpuni untuk Indonesia yang lebih bermartabat. Yaitu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
"Contoh, salah satu ya, Pak Prabowo oke dalam hal kemampuan akademis, ya, manajerial. Kalau beliau bicara di kancah forum internasional," tegasnya.
Effendi memuji Prabowo yang tampil di panggung internasional dengan berbagai macam bahasa mengharumkan nama Indonesia.
"Apalagi dia tanpa teks dengan bahasa Inggrisnya, bahasa internasional lain yang dia miliki. Saya lihat dia mampu meyakinkan dan menyampaikan konsep-konsep itu," tuturnya.
Diketahui, Prabowo Subianto mencuri perhatian dunia saat berdiplomasi dengan negara sahabat dalam kapasitasnya sebagai Menteri Pertahanan RI.
Prabowo ternyata tak hanya fasih berbahasa Inggris, tapi juga menguasai dua bahasa asing lainnya.
Selain bahasa Inggris dan Prancis, Prabowo diketahui piawai berbahasa Jerman.
Ia membeberkan, kemampuan berbahasa Jerman itu diperolehnya setelah belajar satu tahun di GSG9. Sebuah pasukan khusus Jerman.
“Saya dulu belajar di Jerman sebagai officer (pangkat kepolisian). Pekerjaan, tapi pokoknya belajar satu tahun di Jerman Ausbildung di GSG9 (pasukan khusus jerman),” ungkap Prabowo dalam bahasa Jerman.
Sumber: Fajar.co.id
Sebelumnya
« Prev Post
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »
Next Post »
Update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BentengSumbar.com di Google News
Silahkan ikuti konten BentengSumbar.com di Instagram @bentengsumbar_official, Tiktok dan Helo Babe.
Anda juga dapat mengikuti update terbaru berita BentengSumbar.com melalui twitter: