PPP: Kalau Capres Bukan Ganjar, KIB Bubar Baik-baik

BENTENGSUMBAR.COM - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi alias Awiek menyebut, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bakal bubar jika Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Golkar tidak mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) 2024.

"Secara formal, KIB belum bubar. Tetapi seperti kami katakan, kalau ternyata capresnya nanti bukan Ganjar, maka otomatis KIB akan berakhir dengan baik-baik," kata Awiek kepada CNNIndonesia.com, Jumat (26/5).

Ia mengatakan, perubahan koalisi sangat lumrah terjadi menjelang Pilpres 2024.

Menurutnya, partai politik memiliki hak dan kewenangannya masing-masing dalam menentukan dukungan.

Terkait arah KIB ke depannya, Awiek mengaku belum ada pembicaraan lebih lanjut, baik dengan PAN maupun Golkar.

Ia menegaskan PPP tetap menyerahkan dan menghormati pilihan masing-masing partai.

"Sejauh ini belum ada pembicaraan lebih lanjut dengan Golkar dan PAN. Biarlah mereka juga berproses di internalnya masing-masing, kita menghormati," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul mengklaim PPP sudah menjadi rekan mitra partainya dalam kontestasi politik 2024. 

Ia pun menegaskan, PDIP tak menggunakan kata koalisi, melainkan kerja sama.

Pacul menyebut, kerja sama antara PDIP dan PPP terbentuk usai PPP ikut mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai capres 2024.

Ia juga mengklaim, PPP telah meninggalkan Partai Golkar dan PAN dalam KIB.

Isu retak KIB juga muncul dari Golkar. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyebut, ada rencana pembentukan koalisi baru menyambut kontestasi politik Pilpres 2024 mendatang.

Koalisi baru itu rencananya berisikan PKB, Gerindra, dan Golkar.

Cak Imin juga menyatakan keyakinannya bahwa Golkar tidak akan berlabuh ke PDIP dan mendukung Ganjar.

Namun di sisi lain, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi berkeinginan agar Golkar dan PPP tetap bersatu dalam KIB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »