Wawako Tinjau Lokasi Banjir Kota Solok

Wawako Tinjau Lokasi Banjir Kota Solok
Wakil Walikota Solok, Dr. H. Ramadhani Kirana Putra bersama BPBD, meninjau daerah sebagian kota solok yang terkena lokasi banjir.
BENTENGSUMBAR.COM
- Wakil Walikota Solok, Dr. H. Ramadhani Kirana Putra bersama BPBD, meninjau daerah sebagian kota solok yang terkena lokasi banjir disekitar kawasan mulai dari Biruhun - Simpang Rumbio, Jum'at (08/03/2024).

Wawako  mencek kelapanagan dan sampaikan rasa prihatinnya atas musibah ini dan langsung memberi arahan kepada OPD terkait untuk cepat melakukan langkah-langkah penanganan yang diperlukan.

“Segera lakukan langkah-langkah percepatan penanggulangan, terutama kepada masyarakat yang terdampak langsung oleh banjir."

Wawako usai melihat langsung lokasi banjir mengatakan, Banjir yang melanda wilayah Biruhun simpang rumbio Butuh memang setiap tahun selalu terjadi. 

Namun pihaknya selama ini telah melakukan sejumlah langkah untuk menangani banjir tahunan itu. 

Salah satunya dengan menormalisasi Sungai .

Namun, kontur wilayah yang lebih rendah dengan sungai membuat sebagian wilayah Butuh tetap dilanda banjir.

Untuk itu kedepan pihaknya akan terus mencari solusi bagaimana agar dampak banjir yang terjadi dapat diminimalisir.

“Nanti kita akan cari jalan keluar, sehingga jika banjir terjadi harus ada penyelesaiannya. 

Kalau tiap tahun tetap terjadi, kita akan selalu mencoba untuk meminimalisir dampak bencana banjir ini,” tutup Wawako.( BO )

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »