![]() |
Keindahan alam di sekitar air terjun dua tingkat Tangsi Ampek sungguh mengagumkan |
BentengSumbar.com --- Air terjun dua tingkat Tangsi Ampek di Kecamatan Sangir, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, akan dijadikan ikon pariwisata daerah yang dijuluki Ranah Serantau Sesurambi tersebut.
"Selain 'hot waterbom' yang pengerjaannya hampir selesai, kami juga menjadikan air terjun Tangsi Ampek sebagai ikon wisata di Solok Selatan karena mempunyai keindahan yang luar biasa," kata Muzni Zakaria, Bupati Solsel, di Padang Aro.
Air terjun dua tingkat tersebut, jelas Muzni lagi, tidak kalah dengan yang ada di Lembah Anai karena airnya sangat jernih dan kolamnya juga besar. Apatah lagi, pada musim kemarau airnya tidak akan kering dan tentu ini merupakan kekayaan alam yang luar biasa. Untuk pengembangannya, sekarang ini masih terkendala dengan akses jalan yang masih bebatuan dan tanah.
"Kami akan melakukan kerja sama dengan perkebunan teh PT Mitra Kerinci untuk pengembangan akses jalan ini, karena lokasi air terjun tersebut berada di lokasi mereka. Untuk akses jalan ini direncanakan diperbaiki tahun depan karena sekarang ini kami berencana mengadakan event nasional trail yang melintasi lokasi air terjun bertingkat tersebut," katanya.
Pemkab Sosel juga akan memperindah lokasi air terjun tersebut dengan menanam berbagai tanaman tambahan yang memungkinkan. Selain itu pihaknya juga akan akan mencari investor dari luar untuk pengelolaan. Sebab jika hanya mengandalkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), pariwisata akan lambat berkembang.
"Segala fasilitas mendukung nantinya akan disediakan termasuk keamanan menggunakan keamanan sedangkan untuk pembersihannya bisa dilakukan secara gotong royong," jelasnya.
Ia menegaskan lokasi tersebut nantinya juga bisa dijadikan lokasi balimau atau tradisi mandi bersih memasuki bulan Ramadhan, yang biasa dilaksanakan oleh masyarakat Minangkabau sebelum memasuki bulan Ramadhan. (Malin/rel)
"Selain 'hot waterbom' yang pengerjaannya hampir selesai, kami juga menjadikan air terjun Tangsi Ampek sebagai ikon wisata di Solok Selatan karena mempunyai keindahan yang luar biasa," kata Muzni Zakaria, Bupati Solsel, di Padang Aro.
Air terjun dua tingkat tersebut, jelas Muzni lagi, tidak kalah dengan yang ada di Lembah Anai karena airnya sangat jernih dan kolamnya juga besar. Apatah lagi, pada musim kemarau airnya tidak akan kering dan tentu ini merupakan kekayaan alam yang luar biasa. Untuk pengembangannya, sekarang ini masih terkendala dengan akses jalan yang masih bebatuan dan tanah.
"Kami akan melakukan kerja sama dengan perkebunan teh PT Mitra Kerinci untuk pengembangan akses jalan ini, karena lokasi air terjun tersebut berada di lokasi mereka. Untuk akses jalan ini direncanakan diperbaiki tahun depan karena sekarang ini kami berencana mengadakan event nasional trail yang melintasi lokasi air terjun bertingkat tersebut," katanya.
Pemkab Sosel juga akan memperindah lokasi air terjun tersebut dengan menanam berbagai tanaman tambahan yang memungkinkan. Selain itu pihaknya juga akan akan mencari investor dari luar untuk pengelolaan. Sebab jika hanya mengandalkan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), pariwisata akan lambat berkembang.
"Segala fasilitas mendukung nantinya akan disediakan termasuk keamanan menggunakan keamanan sedangkan untuk pembersihannya bisa dilakukan secara gotong royong," jelasnya.
Ia menegaskan lokasi tersebut nantinya juga bisa dijadikan lokasi balimau atau tradisi mandi bersih memasuki bulan Ramadhan, yang biasa dilaksanakan oleh masyarakat Minangkabau sebelum memasuki bulan Ramadhan. (Malin/rel)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »