KUA se-Sumbar Pelajari Sim-K ke Yogyakarta

Standar sistem pelayanan di Kantor Urusan Agama
BentengSumbar.com --- Kepala Urusan Agama (KUA) se Sumatera Barat akan melaksanakan study banding ke Yogyakarta, Rabu-Kamis (29-30). Kepala KUA Kecamatan Kuranji Nasaruddin Pulungan yang rencananya ikut dalam rombongan tersebut mengatakan, kebarangkatan dari Padang pada hari Rabu, (29/1).

Dikatakan Nasaruddin, tujuan dari study banding tersebut adalah mempelajari Sistem Informasi Menikah Komputerisasi (Sim-K) yang sudah diterapkan di kantor-kantor KUA. Program Sim-K merupakan salah satu program Kementerian Agama yang baru dan sudah berjalan dengan baik di Yogyakarta dan Provinsi Jawa Timur. 

"Kita akan mempelajari penerapan sistem tersebut, dan setelah pulang nanti akan kita terapkan pula di Kota Padang," cakapnya.

Dengan diterapkannya program Sim-K ini, kata Nasaruddin lagi, setiap masyarakat yang ingin melangsungkan pernikahan terlebih dahulu akan didata secara otomatis melalui komputerisasi. Ini dilakukan untuk mencegah manipulasi identitas baik pria dan wanita yang telah menikah namun mengaku masih sendiri. (Buya)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »