Bakti TNI KB Kesehatan Upaya Penanggulangan Gizi Buruk

Salam kompak Bupati Pasaman Benny Utama dengan Wagub Muslim Kasim, Dandrem, dan Kepala KB
BentengSumbar.com --- Bupati Pasaman Benny Utama mengatakan, Bakti TNI KB Kesehatan adalah upaya penangulangan gizi buruk, memberikan sosialisasi kemasyarakat di daerah Pasaman tentang program keluarga berencana. Hal ini di sampaikannya ketika pencanangan Bakti TNI KB Kesehatan dan Bakti TNI Skala Besar di Pasaman, Senen ( 26/5).

"Di Pasaman, sebagaimana kita ketahui masih banyak infrastruktur yang belum tersentuh seperti jalan, dan jembatan. Untuk menjangkau daerah yang paling ujung tentu sangat terbatas, melalui Bakti TNI bersama masyarakat kita dapat mendekatkan diri pada masyarakat, membantu mereka disamping meningkat kesejahteraan, akan tetapi tentu dengan membangun fasilitas, serta infra struktur lainnya seperti normalisasi sungai, mushalla, dan lapangan bola kaki," ujarnya.

Dengan membangun itu semua, ujar Benny lagi, ditambah lagi luasnya daerah Pasaman, tentu layanan pada masyarakat tak lah berkurang, ini merupakan bukti kecintaan pada masyarakat Pasaman. Untuk Bakti TNI melakukan normalisasi sungai di Rao Utara, ini bertujuan untuk mempertahankan aliran sungai yang dananya bersumber pada APBD Pasaman sebesar Rp1 miliar.

Normalisasi ini berdampak luas demi kebutuhan masyarakat Rao.  Ia juga mengajak untuk mensukseskan Bakti TNI dengan sebaik baiknya, yang nantinya bermuara pada kesejahteraan masyarakat. 

Sementara itu, Danrem 032/Wira Braja Widagdo Soeboegio menyampaikan, dua agenda besar seperti Bakti TNI KB Kesehatan dan Bakti TNI Skala Besar non reguler itu semua untuk kepentingan masyarakat. Jajaran Korem membantu pembangunan di daerah, juga program KB. Keluarga Berencana terus kita sosialisasikan sehinga program ini dapat terus membuahkan hasil.

"Kita berharap, kerja sama dengan Pemerintah Pasaman, dapat membuahkan hasil nyata, kita tahu Pasaman mempunyai daerah yang sangat luas, tentu semua di harapkan dukungan lapisan masyarakat," ujarnya. (Jon)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »