BENTENGSUMBAR. COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan revitalisasi Lapangan Banteng, Jakarta. Sesaat setelah peresmian, terdengar teriakan 'hidup Ahok'.
Sontak teriakan itu memancing perhatian warga dan tamu undangan yang datang. Mata kamera jurnalis juga terarah ke kerumunan suara sumber teriakan itu.
"Hidup Ahok, terima kasih Ahok-Djarot," kata kerumunan orang berbaju kotak-kotak di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Juli 2018.
Pantauan di lokasi, selain berteriak 'Hidup Ahok' mereka juga membawa spanduk 'Terima Kasih Basuki Djarot atas Karya Revitalisasi Lapangan Banteng'. Tak lama kerumunan itu membentangkan spanduk, Satpol PP langsung bergerak ke kerumunan.
Beberapa petugas Satpol PP kemudian mencoba dialog meminta tidak berteriak dan menurunkan spanduk.
"Ngakunya warga. Kita minta diturunkan spanduknya, kalau nggak bisa tenang nanti dikeluarkan," kata Kasatpol PP Jakarta Pusat, Rahmat Lubis di lokasi.
Saat teriakan tersebut terdengar, Anies tidak menggubrisnya. Ia duduk di tempat yang telah disediakan usai peresmian.
Respon Anies
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi teriakan 'Hidup Ahok' di peresmian Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Anies mengatakan semua masyarakat punya hak menikmati suasana Lapangan Banteng.
"Setiap warga negara memiliki hak yang sama untuk menikmati tempat ini, dan mudah-mudahan tempat ini menjadi tempat interaksi bagi semuanya, dengan latar belakang apa pun dan pandangan apa pun," kata Anies di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Juli 2018.
(Sumber: detik.com)
Sontak teriakan itu memancing perhatian warga dan tamu undangan yang datang. Mata kamera jurnalis juga terarah ke kerumunan suara sumber teriakan itu.
"Hidup Ahok, terima kasih Ahok-Djarot," kata kerumunan orang berbaju kotak-kotak di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Juli 2018.
Pantauan di lokasi, selain berteriak 'Hidup Ahok' mereka juga membawa spanduk 'Terima Kasih Basuki Djarot atas Karya Revitalisasi Lapangan Banteng'. Tak lama kerumunan itu membentangkan spanduk, Satpol PP langsung bergerak ke kerumunan.
Beberapa petugas Satpol PP kemudian mencoba dialog meminta tidak berteriak dan menurunkan spanduk.
"Ngakunya warga. Kita minta diturunkan spanduknya, kalau nggak bisa tenang nanti dikeluarkan," kata Kasatpol PP Jakarta Pusat, Rahmat Lubis di lokasi.
Saat teriakan tersebut terdengar, Anies tidak menggubrisnya. Ia duduk di tempat yang telah disediakan usai peresmian.
Respon Anies
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi teriakan 'Hidup Ahok' di peresmian Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Anies mengatakan semua masyarakat punya hak menikmati suasana Lapangan Banteng.
"Setiap warga negara memiliki hak yang sama untuk menikmati tempat ini, dan mudah-mudahan tempat ini menjadi tempat interaksi bagi semuanya, dengan latar belakang apa pun dan pandangan apa pun," kata Anies di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Rabu, 25 Juli 2018.
(Sumber: detik.com)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »