Ekstremis Budha Myanmar Tolak Pemulangan Rohingya

Ekstremis Budha Myanmar Tolak Pemulangan Rohingya
BENTENGSUMBAR. COM - Kelompok Budha ekstrim di Rakhine State, Myanmar pada hari Ahad, 25 November 2018 menggelar protes untuk menolak rencana repatriasi Muslim Rohingya dari Bangladesh.

Seperti dikutip media ISNA, puluhan warga yang dipimpin oleh para biksu Budha melakukan aksi protes di Sittwe, ibukota Rakhine State untuk mendesak pemerintah agar membatalkan repatriasi Rohingya ke Myanmar.

"Tidak akan ada manfaat bagi kami atau negara kami jika kami menerima orang Bengali," kata seorang biksu, menggunakan istilah yang merendahkan Muslim Rohingya dan mengesankan bahwa mereka adalah pendatang baru dari Bangladesh.

Pengungsi Rohingya di Bangladesh mengatakan pasukan militer Myanmar memperkosa wanita, membunuh kerabat mereka dan membakar rumah-rumah mereka dalam upaya mengusir penduduk Muslim dari Rakhine.

Ribuan pengungsi Rohingya di Bangladesh dalam sebuah aksi pada 15 November lalu menyatakan bahwa mereka tidak akan kembali ke Myanmar tanpa mengantongi hak kewarganegaraan.

Bangladesh dan Myanmar seharusnya secara resmi memulai pemulangan warga Rohingya ke Rakhine sebelum akhir November ini, tetapi pemerintah Dhaka menghentikan proses itu karena situasi keamanan.

(Sumber: parstoday.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »