Survei LRP Sebut Elektabilitas Gerindra Turun Dipengaruhi Hoaks

Survei LRP Sebut Elektabilitas Gerindra Turun Dipengaruhi Hoaks
BENTENGSUMBAR. COM - Manajer Riset Lembaga Riset Publik (LRP), Arvan Maulana menilai kabar bohong atau hoaks yang beredar di masyarakat menjadi salah satu faktor yang membuat elektabilitas Partai Gerindra menurun.

Dari hasil survei LRP pada pekan keempat bulan Desember 2018 menunjukkan elektabilitas Partai Gerindra di Desember 2018 turun menjadi 17%, dibandingkan pada Oktober yang tercatat sebesar 18,6%.

"Suka atau tidak suka, hasil riset kami menunjukkan kabar bohong atau hoaks, isu kampanye negatif dan kampanye hitam berpengaruh pada penurunan elektabilitas Partai Gerindra," ujar Arvan dalam konferensi pers di kawasan Menteng, Jakarta Pusat Minggu, 6 Januari 2019.

Dia menilai hoaks tidak boleh lagi dianggap remeh dan harus diantisipasi sejak dini mengingat penyelenggaraan Pemilu 2019 sudah dekat yaitu 100 hari lagi. Ditambahkannya mesin partai harus bekerja keras untuk meningkatkan elektabilitas partai, karena berdasarkan survei LRP pemilih yang belum menentukan pilihan pasa Oktober 2018 tercatat 16,6% dan menurun menjadi 13,2% di Desember 2018.

"Tiap kampanye hitam di media berimplikasi negatif pada parpol sehingga bagaimana 100 hari ini mesin partai bekerja meraih simpati masyarakat dan pemilih yang belum memilih," jelasnya.

Survei tersebut melibatkan 1.200 responden di 34 Provinsi di Indonesia yang telah memiliki hak pilih dengan teknik multistage random sampling. Margin of error survei tersebut diperkirakan kurang lebih 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95% dan pengumpulan data lapangan dilakukan pada pekan keempat Desember 2018.

(Source: sindonews.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »