Khawatir Wabah Covid-19, Kim Jong-un Dilaporkan "Melarikan Diri" dari Pyongyang

BENTENGSUMBAR.COM - Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un kemungkinan telah melarikan diri dari Ibu Kota Pyongyang terkait kekhawatiran penyebaran wabah virus korona baru (COVID-19) di sana. 

Hal itu dilaporkan media Korea Selatan pada Rabu,  11 Maret 2020.

"Analisis intelijen menunjukkan bahwa Kim Jong-un telah jauh dari Pyongyang untuk waktu yang cukup lama," kata sumber pemerintah Korea Selatan yang dilansir Chosun Ilbo. 

"Ini tampaknya terhubung dengan wabah virus korona," katanya.

Menurut keterangan Juru Bicara Kementerian Unifikasi, Kim dilaporkan tinggal di Wonsan, Provinsi Kangwon, tempat ia terakhir kali tampil di depan umum selama latihan militer.

Pada 2 Maret 2020 dia diketahui mengawasi uji coba peluncur roket multipel super besar di Wonsan.

Pada Senin, di Sondok, 9 Maret 2020 dia berada di Provinsi Hamgyong Selatan, sekira 60 km dari Wonsan.

(Sumber: okezone.com)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »