Mastilizal Aye Ajak Warga Waspada Virus Corona dan Minta Pemko Lakukan Sosialisasi

BENTENGSUMBAR.COM - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Padang Mastilizal Aye mengajak warga kota untuk tetap waspada dengan penyebaran virus corona yang dapat saja mengancam jiwa.

Ajakan itu disampaikan pria yang akrab disapa Aye ini, karena sampai hari ini, berdasarkan data yang disampaikan Jubir Penanganan Virus Corona Achmad Yurianto, pasien positif virus corona di Indonesia naik menjadi 117 orang. 

"Kami mengajak kita semua, warga kota untuk tetap waspada terhadap virus corona ini," ungkap Aye usai melakukan kunjungan ke Panti Asuhan Nurul Hikmah Air Paku Sungai Sapih Kecamatan Kuranji, Ahad, 15 Maret 2020.

Aye pun menekankan kepada warga kota agar jangan panik, namun melakukan langkah-langkah yang dianjurkan oleh ahli kesehatan, agar terhindar dari virus corona.

"Ahli kesehatan menganjurkan agar kita rutin mencuci tangan dengan sabun, menghindari kontak langsung dengan orang yang sedang flu, memasak telur atau daging dengan matang, tutup mulut ketika batuk dan bersin, mengurangi aktivitas di luar rumah dan lain sebagainya," ungkap Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Padang ini.

Aye meminta Pemerintah Kota Padang aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait bahaya virus corona dan upaya pencegahannya.

"Sosialisasi mesti dilakukan, agar masyarakat menjadi paham. Apalagi, banyak informasi yang menyesatkan beredar terkait virus corona ini," pungkasnya.

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »