Update Covid-19 Sumbar: 2 Kasus Positif Baru, 22 Orang Dinyatakan Sembuh

BENTENGSUMBAR.COM - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat melaporkan penambahan 2 kasus positif baru di Sumatera Barat. Meski demikian, 22 orang warga Sumbar juga dinyatakan sembuh hari ini.

"Total sampai hari ini masih 717 orang Warga Sumbar terinfeksi Covid-19. Terjadi penambahan 2 orang lagi. Sembuh bertambah 22 orang, sehingga total sembuh 561 orang," ujar Jasman Rizal, Juru Bicara Penanganan Covid-19 Sumatera Barat, Kamis, 25 Juni 2020.

Dikatakan Jasman, total 717 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat dengan rincian dirawat di berbagai rumah sakit 67 orang (9,34%), isolasi diberbagai fasilitas 59 orang (8,23%), meninggal dunia 30 orang (4,18%) dan sembuh 561 orang (78,25%).

"Tim Laboratorium Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan Balai Penyidikan dan Pengujian Veteriner Wilayah II Baso dibawah pimpinan dan penanggungjawabnya Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc, melaporkan, dari 606 sample swab yang dikirim berbagai rumah sakit di Sumbar berdasarkan hasil survailance, terkonfirmasi sample positif sebanyak 2 orang, yaitu dari Kota Padang," jelas Jasman.

Rincian sebagai berikut:

1. Pria 43 th, warga Indaruang, pekerjaan swasta, diduga terpapar dari pekerjaan, penanganan isolasi mandiri sementara.

2. Pria 46 th, warga Ulak Karang Utara, pekerjaan CS, terinfeksi karena kontak di Pasar Raya, penanganan isolasi mandiri sementara.

Sementara itu, pasien sembuh sebanyak 22 orang dengan rincian:

1. Wanita 11 th, warga Lubeg, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

2. Wanita 57 th, warga Gadut, pekerjaan pedagang, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

3. Pria 18 th, warga Korong Gadang, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

4. Pria 71 th, warga Panyalaian Kab. Tanah Datar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

5. Pria 57 th, warga Gadut Kota Padang, pekerjaan wiraswasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

6. Wanita 34 th, warga Parak Karakah, pekerjaan pegawai BUMN, diduga terpapar dari tempat kerja, appsien Semen Padang Hospital.

7. Pria 50 th, warga Indaruang, terinfeksi karena sebagai pedagang di pasar raya, pasien Semen Padang Hospital.

8. Wanita 51 th, warga Korong Gadang, pekerjaan guru, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien Semen Padang Hospital.

9. Wanita 12 th, warga Subarang Palinggam, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

10. Wanita 37 th, warga Pasa Gadang, pekerjaan swasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

11.Wanita 47 th, warga Cengkeh, status IRT, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

12. Wanita 20 th, warga Cengkeh, status mahasiswa, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

13. Wanita 11 th, warga Cengkeh, status pelajar, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

14. Pria 36 th, warga Pagambiran, pekerjaan Polri, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

15. Pria 23 th, warga Luak Kab. limopuluah Kota, pekerjaan swasta, terinfeksi karena pulang dari Kalimantan, pasien karantina BPSDM.

16. Wanita 21 th, warga Lingkuang Aia Kab. Pasaman Barat, pekerjaan pegawai Lapas, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina BPSDM.

17. Wanita 55 th, warga Kampuang Jua, pekerjaan Polri, diduga terpapar dari pekerjaan, pasien RSUD Rasidin Padang.

18. Pria 58 th, warga Tarandam Kota Padang, pekerjaan swasta, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien RSUD Rasidin Padang.

19. Wanita 67 th, warga Kuranji, status IRT, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien RSUD Rasidin Padang.

20. Wanita 40 th, warga Parupuak Tabiang, pekerjaan tenaga kesehatan, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina Bapelkes.

21. Pria 26 th, warga Kurao Pagang, terinfeksi karena sebagai pedagang di pasar raya, pasien karsntina Bapelkes.

22. Pria 51 th, warga Bungo Pasang, terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, pasien karantina Bapelkes.

(by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »