Anisa dan Indri Tunggui Anggota TNI dan Warga Bekerja



Kapuas,- Anisa dan Indri, bocah berusia 5 tahun ini, sejak pagi menunggui dan menemani anggota TNI dan warga di saat sedang bekerja melaksanakan pekerjaan dalam program pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas.


Mereka selalu duduk di atas kayu Galam yang digunakan untuk pembangunan jembatan di desanya. Dari raut wajahnya yang masih polos ini terlihat bahwa dirinya merasa ingin tahu apa yang mereka lakukan dalam bekerja ini.


Hal ini mendapat perhatian anggota TNI Serda Jabir, Kamis (25/2/21). Dari analisanya ia mengatakan,” Kedua Bocah ini mungkin ingin tahu apa yang sedang kita kerjakan karena mereka pernah bertanya padanya apa yang kita lakukan.”


Serda Jabir sebetulnya merasa bangga melihat anak-anak yang penuh perhatian kepada para pekerja, karena dengan perhatian mereka disaat bekerja akan menambah semangat melihat anak-anak yang begitu akrab dengan mereka. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »