Kapuas,- Menggunakan alat yang ada tentu menjadi salah satu alternative ketika alat yang dibutuhkan tidak ada dan susah untuk ditemui. Karena dengan menggunakan alat seadanya dan dapat digunakan inilah, maka tidak akan mengganggu dalam kita bekerja.
Seperti halnya di saat pelaksanaan pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Desa Saka Lagun Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas inilah, ketika alat untuk menurunkan semen yang ada di tempat lebih tinggi tidak ada, maka kayu sebagai alternatifnya dapat digunakan.
Hal ini tentu untuk mengurangi tenaga manusia dalam menurunkan semen dari tempat yang lebih tinggi karena dengan mengusungnya tentu akan memerlukan tenaga yang besar.
“Dengan menggunakan kayu sebagai alat untuk menurunkan semen tentu akan memperingan tenaga. Apalagi dalam pelaksanaan TMMD ini tidak hanya melakukan pekerjaan ini saja,” kata Prada Yogi, Kamis (25/2/21).
Dengan menggunakan alat bantu ini, para anggota TNI dari Kodimm 1011/KLK cukup mereka berempat untuk menurunkan ratusan semen yang ada di tempat yang lebih tinggi. (*)
« Prev Post
Next Post »