Dansatgas, Bekerjasama Demi Kesejahteraan Itu Penting



Kapuas, – Pelaksanaan Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke -110 Kodim 1011/KLK Kapuas yang membuat keresahan para petani terbayar dengan kebahagiaan. Keresahan petani tersebut telah mendapat obat dari program kegiatan TMMD Tahun 2021.


Kehadiran TMMD ditengah – tengah keresahan petani telah membawa obat penawar yang ditunggu sejak lama. Yaitu program jalan Usaha Tani yang telah dibangun saat ini telah membuat seluruh warga dan petani terasa dalam kehidupan baru untuk meningkatkan hasil bumi dan ekonominya.


Peningkatan perekonomian tersebut dari sekarang hingga kedepanya tak lepas dari kekompakan warga Desa Saka Lagun itu sendiri. Sejauh mana mereka dapat bekerja sama membangun perekonomian dengan semangat kebersamaan. Utamakan budaya gotong royong Sehingga antar petani satu dengan petani lainya akan terus bekerja sama saling memberi dan membantu demi tercapainya tujuan utama yaitu menjadi petani yang Sejahtera.        

                                                                                                                                                      

Dandim 1011/KLK Kapuas Letkol Infantri Ari Bayu Saputro dan juga selaku Dansatgas TMMD Memberikan Apresiasi kepada pemerintah Kabupaten Kaapuas yang telah mendukung program TMMD dengan sasaran yang telah direncanakan. Karena TMMD selain mengoptimalkan jalan Usaha Tani juga melaksanakan program yang lain dalam pemerataan pembangunan di Wilayah terpencil menuju masyarakat yang sejahtera.      


Sementara itu Kades Saka Lagun Zulkifli, Jumat (5/3/21) mengatakan,” Saya sampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran TNI, tokoh masyarakat dan Warga Desa yang turut serta dalam pelaksanaan kegiatan program TMMD. Selain itu saya juga mengingatkan kepada seluruh warga masyarakat karena saat ini sedang ada nya pandemi Covid -19 seluruh masyarakat agar selalu mentaati protokol kesehatan secara ketat.” (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »