AHY Akan Bertemu Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Politikus Demokrat: untuk Menjemput Kemenangan 2024

AHY Akan Bertemu Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Politikus Demokrat: untuk Menjemput Kemenangan 2024
BENTENGSUMBAR.COM - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut bakal bertemu dengan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu.


Pertemuan AHY dan Ahmad Syaikhu tersebut dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 22 April 2021 besok.


Salah satu politikus Partai Demokrat, Surya Makmur Nasution mengatakan pertemuan AHY dan Ahmad Syaikhu tersebut merupakan bentuk komunikasi politik.


Dikatakannya pula bahwa koalisi membangun kesepahaman dan kesamaan visi membangun bangsa adalah keniscayaan.


"Koalisi membangun kesepahaman dan kesamaan visi membangun bangsa adalah keniscayaan," ujarnya melalui Twitter @suryamakmurnas3 dikutip Galamedia Rabu, 21 April 2021.


Lebih lanjut Surya mengatakan bahwa pertemuan tersbut untuk menjemput kemenangan pada 2024 mendatang.


"AHY Ketum PD sangat tetap mulai melakukan komunikasi politik utk menjemput kemenangan 2024," pungkasnya.


Sebelumnya, ihwal pertemuan dua pimpinan partai oposisi itu telah dibenarkan oleh Kepala Badan Komunikasi Strategis, Herzaky Mahendra Putra.


"Iya, benar. Kunjungan ini merupakan kunjungan balasan dari PKS, setelah sebelumnya Ketum AHY bersama petinggi Partai Demokrat melakukan kunjungan ke PKS beberapa waktu lalu," kata Herzaky Selasa, 20 April 2021.


Sementara itu, AHY tercatat bertandang ke kantor DPP PKS pada 24 Juli 2020, ketika partai dakwah itu masih dipimpin Sohibul Iman. Pertemuan tersebut digelar untuk membahas Pilkada Serentak 2020.


Herzaky mengatakan, Partai Demokrat di bawah kepemimpinan AHY selama satu tahun terakhir ini sudah bersilaturahmi dengan sejumlah partai politik dalam rangka membuka komunikasi.


Di antaranya dengan Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, PKS, Partai Amanat Nasional, dan Partai Persatuan Pembangunan.


Menurut Herzaky, Demokrat menganggap komunikasi dan silaturahmi antarpartai politik sangat penting.

Hal itu disebutnya bukan saja untuk menjembatani perbedaan pandangan yang kadang muncul.


"Melainkan juga untuk menyatukan energi positif dalam menyelesaikan permasalahan-permasalahan besar bangsa ini," ujar dia.


Source: Galamedia

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »