Harga Cabe Turun, Petani Pasbar Menjerit

Harga Cabe Turun, Petani Pasbar Menjerit
BENTENGSUMBAR.COM - Turunnya harga jual cabe di pasaran sejak beberapa bulan terakhir, membuat petani di Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) menjerit. 


Petani mengaku harga cabe yang mulanya stabil, menjadi anjlok hingga mencapai tujuh ribu rupiah per kilo gram di tingkat pengepul. 


Turunnya harga cabe tersebut diduga karena melimpahnya stok cabe dari beberapa daerah di luar Kabupaten Pasbar.


Salah seorang petani di Kejorongan Timbo Abu, Nagari Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasbar, Rizki mengatakan, sebelumnya harga cabe di pasaran berkisar sekitar dua puluh tujuh ribu rupiah per kilonya, namun terus turun selama beberapa bulan terkahir, dan saat ini mencapai harga tujuh hingga sepuluh ribu rupiah ditingkat pengepul.


"Panen pertama dua puluh tujuh ribu perkilo, namun sekarang hanya tujuh ribu perkilo," ujar Rezki kepada wartawan, Senin, 24 Mei 2021.


Rezki menambahkan, murahnya harga jual cabe tersebut, diduga karena melimpahnya stok cabe dari beberapa daerah, seperti cabe medan atau kerinci.


Kondisi ini otomatis akan mempengaruhi penghasilan petani lokal, terlebih harga pupuk dan perawatan tidak turun, sehingga bisa membuat mereka merugi.


"Kami para petani saat ini sangat kesulitan karena turunnya harga cabe ini, belum lagi biaya pemupukan dan perawatan cabe," keluhnya.


Rizki melanjutkan, saat ini petani setempat juga dihadapkan dengan serangan hama, yang menyerang bagian daun dan buah cabe. Akibat hama tersebut, banyak daun cabe gugur lebih awal dan terjadinya pembusukan di bagian buah.


"Kami juga merasa kewalahan karena serangan hama, hampir semua daun cabe gugur dan bagian buah juga membusuk karena diserang sengat," ucapnya.


Petani berharap, harga cabe bisa kembali normal, setidaknya di atas dua puluh lima ribu rupiah per kilo ditingkat pengepul. mereka juga berupaya melakukan perawatan agar hama tersebut bisa diatasi dan kualitas buah cabe maksimal.


(Rido)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »