Pentingnya Pra TMMD untuk Suksesnya TMMD ke-111 Kodim 0212/TS

BENTENGSUMBAR.COM - Sebelum pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 111 Tahun Anggaran 2021 dimulai, anggota Kodim 0212/TS di bawah pimpinan Letkol Inf. Rooy Chandra Sihombing S.I.P melakukan pengecekan lokasi yang akan dilakukan pengerjaan. 

Hal ini dilakukan untuk mempermudah pengerjaan serta mengetahui bahan yang diperlukan. Para anggota Kodim 0212/TS pun nampak antusias dan semangat dalam menjalankan tugas yang diberikan karena pelaksanaan TMMD ini merupakan salah satu bentuk pengabdian sebagai seorang prajurit kepada rakyat

Salah satu persiapan yang telah dilakukan dilakukan dengan mempertimbangkan medan jalan yang berlumpur dan licin menyediakan kendaraan kuat untuk melibas jalanan,”jelas Danramil 19/Siais Kapt Inf Maryanto, Senin (14/6/2021).

Terbukti  mobil penjemput sudah  tersedia di pos pemberhentian rombongan.  Mobil seperti Jeep dan Pick up yang sudah terbiasa membawa muatan di medan tanjakan dan berlumpur akan mengantarkan prajurit ke Lokasi TMMD di Dusun Tangga Batu, Desa Siuhom, Kecamatan Angkola Barat.  

(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »