Gotong-royong dalam Giat Buat MCK Umum Masjid Desa Siuhom, TMMD Kodim Tapsel

BENTENGSUMBAR.COM - Dengan adanya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 111 Tahun Anggaran 2021 yang merupakan program pemerintah daerah bersama dengan TNI ini merupakan salah satu wujud upaya mengisi dan membangun kemerdekaan.

Dengan adanya pelaksanaan TMMD yang sudah mulai dikerjakan di saat pra TMMD ini, seluruh warga Dusun Tangga Batu, Desa Siuhom, Kec. Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan berbondong-bondong ikut serta membantu para anggota TNI untuk mengerjakan program TMMD.

TMMD Kodim Tapsel, memasuki hari kesembilan  belas pelaksanaan  TMMD Kodim Tapsel, di Desa Siuhom, Kec. Angkola barat, Kab. Tapsel,  Satgas TMMD Kodim Tapsel,  Jum’at (2/7/2021), mengatakan semangat gotong royong dalam membuat MCK umum  Masjid Desa Siuhom, Kec. Angkola Barat.

Dengan  gotong royong, dalam mengerjakan pembuatan MCK umum tersebut akan semakin mempercepat proses pembuatannya dengan hasil yang memuaskan.  Sehingga warga akan segera menikmati fasilitas MCK umum dalam rangka mendukung program jambanisasi Kab. Tapsel. 

(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »