Denny Siregar Kasi Saran AHY: Ganti Orang Demokrat Penjilat, Masukin Lagi Ferdinand!

BENTENGSUMBAR.COM – Pegiat media sosial Denny Siregar memberikan saran kepada Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY untuk mengganti politisi Partai Demokrat yang suka jadi ‘penjilat’.

Ya, Denny Siregar memberikan saran tersebut kepada AHY agar elektabilitas pencapresannya tidak rontok.

Hal itu disampaikan oleh Denny Siregar melalui akun Twitter @Dennysiregar7 pada Rabu, 20 Oktober 2021.

“Pengen kasih saran ke @AgusYudhoyono. Gus, ini saran dari abang ya. Mumpung lagi baek,” tulis Denny Siregar, dikutip terkini.id.

“Kalo elektabilitas ga mau rontok, ganti tuh orang2 Partai Demokrat sekeliling lu yg kerjaan cuman menjilat tp kemampuan ga ada,” tambahnya.

Bahkan, lebih lanjut, Denny Siregar menyarankan untuk memasukkan kembali Ferdinand Hutahaean karena dinilai lebih bermutu.

“Masukin lagi Ferdinand Hutahaean, dia lebih bermutu dr penjilat2 itu,” pungkasnya.

Seperti yang terlihat, Ferdinand juga turut memberi komentar pada cuitan Denny Siregar.

“Ngeri kali abang ini ngasih nasehat,” komentar Ferdinand Hutahaean.

“Good idea.Bang Ferdinand itu ibarat bola voli bagus dan pemain bagus yg mampu melambung bola juga,” komentar Dedi Mahardi.

“Maksudnya kemampuwan jilat menjilat Ferdinand Hutahaean lebih pinter gitu ato bagemana? Tulung jelasin yg bener jangan ambigu,” komentar Wisanggeni.

“Bang. Bilang aja Partai Demokrat sdh ga layak jual. Mending bubarin aja,” komentar warganet lainnya.

Sebagai informasi, AHY memang dijadikan jagoan untuk mencalonkan diri maju dalam Pilpres 2024.

Bahkan, beberapa survei menyebut nama AHY berpotensi dan memiliki elektabilitas tinggi. (terkini)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »