Giat Vaksinasi PMI Kota Padang Sasar Warga Lubuk Lintah

BENTENGSUMBAR.COM - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang terus menggecarkan giat vaksinasi di Kota Padang. 

Kali ini, menyasar warga di Kelurahan Lubuk Lintah Kecamatan Kuranji Kota Padang, Sumatera Barat, Ahad, 19 Desember 2021.

Ketua PMI Kota Padang Buya Zulhardi Zakaria Latif mengatakan, PMI Kota Padang akan terus mendorong pelaksanaan vaksinasi yang menjadi program pemerintah.

"Alhamdulilla, hari ini kami menggelar giat vaksinasi di Kelurahan Lubuk Lintah dan disambut antusias oleh warga," ungkapnya.

Dikatakan Zulhardi, giat vaksinasi di Kelurahan Lubuk Lintah menargetkan 200 orang peserta.

"Tapi yang hadir melebihi target yang kita tetapkan. Meski demikian, kami dari PMI sudah mengantisipasinya," cakap Zulhardi, yang saat ini juga menjabat Sekretaris Umum DPD Partai Golkar Kota Padang itu.

Pada kegiatan vaksinasi tersebut, jelas Zulhardi, juga diberikan bantuan sembako kepada warga.

"Ini juga bentuk kepedulian kita. Warga yang ikut vaksin, kita bantu sembako, sehingga beban mereka menghadapi pandemi bisa berkurang," terang Zulhardi yang juga merupakan Ketua Fraksi Partai Golkar-PDIP DPRD Kota Padang ini.

Sebagai informasi, capaian target vaksinasi di Kota Padang sudah mencapai 73,8 persen atau sekitar 536,384 jiwa untuk vaksinasi dosis pertama. 

"Meskipun angka capaian vaksin telah merangkak naik dari waktu ke waktu, kita tetap mengimbau kepada warga Kota Padang yang belum divaksin untuk mendatangi puskesmas atau gerai-gerai vaksin terdekat untuk mendapatkan vaksinasi. Hal ini dilakukan agar kita bisa segera mencapai herd immunity atau kekebalan kelompok,” ajak Wali Kota Padang, Hendri Septa. (by)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »