BENTENGSUMBAR.COM - Polsek Jujuhan, mendapat laporan penemuan mayat perempuan, atas nama Intan Sari (40), Minggu, 20 Februari 2022, sekitar pukul 16.00.
Mayat tersebut, ditemukan warga di kebun milik warga Jumbak, Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, terbungkus karung.
Muhammad Hidayah, keluarga korban mengatakan, Intan Sari merupakan warga asli Tapiandanto, Jujuhan Ilir, yang tinggal di Blok C Kurnia Kotosalak, Sungairumbai, Dharmasrya, Sumbar. Intan sudah dua minggu tak pulang.
“Setelah beberapa hari kami mencari, Minggu, Furwanti adek almarhumah menemukan sosok kaki yang terlihat di rawa-rawa di kebun,” katanya.
Penemuan kaki manusia itu, dilaporkan ke warga sekitar, yakni warga Talangpamesun, Jujuhan.
“Warga kemudian melaporkan ke Rio Talangpamesun, lalu dilaporkan ke Polsek Jujuhan," ungkap M Hidayah.
Kapolsek Jujuhan, AKP Wibisono ketika dikonfirmasi mengatakan, setelah mendapat laporan, pihaknya bersama anggota meluncur ke TKP yang berada di wilayah Jumbak, Kecamatan Jujuhan.
“Setelah kami bersama warga, korban ditemukan di dalam rawa-rawa. Setelah digali, korban ditemukan di dalam karung, dan seluruh tubuh korban sudah rusak. Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Hanafi, untuk diotopsi. Kasus ini akan kami selidiki," ungkap AKP Wibisono, dilansir dari jambi-independent.co.id. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »
Next Post »