Setelah Bela Munarman Dicopot dari Komisaris, Immanuel Ebenezer Kini Sebut Laskar FPI Kawan: Kebanggaan Saya..

BENTENGSUMBAR.COM - Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer dicopot dari jabatan Komisaris Utama salah satu BUMN. 

Sempat menyatakan akan memaafkan pegiat media sosial Denny Siregar kini dia malah melontarkan pernuayataan bernada menyerang.

“Saya meminta Denny Siregar dan kawan-kawan. Stop narasi kebencian. Stop narasi perpecahan,” kata Immanuel seperti yang dikutip Hops.ID dari jaringan Warta Ekonomi media Suara pada Jumat, 24 Maret 2022.

Immanuel Enenezer yang juga akrab disapa Noel itu mengaku tak mengerti dengan perilaku Denny Siregar yang mengirim bunga seakan merayakan keputusan dibebaskannya pelaku penembakan di KM 50 pada Laskar FPI.

Denny Siregar mensyukuri vonis bebas dua polisi penembak Laskar FPI di KM 50 dengan cara membuat karangan bunga berterima kasih karena telah mengirimkan para Laskar bertemu bidadari, Twitter @Dennysiregar7, Youtube Cokro TV

Sebut Laskar FPI yang ditembak polisi sebagai kawan

“Kasihan. Kayak kemarin kawan-kawan (Laskar FPI) yang ditembak itu. (Denny Siregar) Dia bukan berduka, berempati mereka malah ngirim bunga gimik,” sesalnya.

Dia pun kembali mengungkapkan jika soal pencopotannya dari kursi komisaris anak perusahaan BUMN, Noel mengaku sebagai aktivis sudah terbiasa menghadapi permasalahan semacam itu.

Sindir Denny Siregar karena merayakan vonis bebas polisi

Noel pun kembali menyindir Denny Siregar yang disebutnya lahir bukan dari dunia aktivis tetapi dari media sosial (Medsos).

“Kita lahir dari dunia aktivis yang penuh proses. Bukan dari mereka dari dunia medsos. Dunia maya. Kita enggak mau berdebat soal itu,” tegasnya.

Noel juga mengaku menyesalkan Denny Siregar begitu bergembira saat dirinya diturunkan dari jabatan di anak usaha BUMN.

Bahkan, dia menyebut pihak yang merayakan pencopotannya adalah orang-orang psikopat. Itu lantaran mereka bergembira di atas penderitaam orang lain.

Mengaku keget pencopotannya dirayakan pihak lain

“Begitu hari ini saya dipecat mereka pada hore dan senang. Ini saya liat psikopat lama-lama bangsa ini. Kok ada org menderita kok malah diketawain. Dihore-hore,” terangnya.

Namun, Noel menyebut atak akan membawa hal ini ke ranah hukum.

Bahkan, baginya mengaku suatu kebanggaan ketika dicopot bukan karena korupsi tetapi disebabkan pandangan politik dan sikap kritisnya.

“Tapi saya tak pernah menuntut mereka. Ini kebanggaan bagi saya. Karena saya dicopot tak karena korupsi karena sikap dan pandangan politik saya,” tambahnya.

Immanuel Ebenezer dicopot dari Komisaris Utama anak usaha BUMN

Sebelumnya, Noel dipecat dari jabatannya sebagai Komisaris Utama PT Mega Eltra usai menjadi saksi meringankan tersangka kasus teroris, Munarman.

Dia menduga kuat penyebabnya karena keberpihakannya kepada Munarman dan sering mengkritik Pemerintah.

“Saya lihat motifnya saya lihatnya ada dendam di lingkaran Jokowi terhadap saya, pintu masuknya kasus Munarman gitu,” kata Noel.

Dia bahkan mensinyalir jika ada dendam pada dirinya dari pihak tertentu. Sebab, Noel memang sering melontarkan kritikan apada kebijakan para pembantu Presiden Jokowi.

Karena itu, kesaksiannya di proses persidangan Munarman hanya sebagai momentum untuk memecat dirinya.

“Itu yang pasti, itu (jadi saksi Munarman) pintu masuk, dugaannya dendam, karena lingkaran Jokowi sering kita kritik kebijakannya,” tuturnya.

Sumber: Hops.ID

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »