Melayani Dengan Sepenuh Hati Polres Solok Kota Diganjar Penghargaan

BENTENGSUMBAR.COM - Polres Solok Kota empat kali berturut turut mendapat penghargaan dari  Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia dengan penghargaan bergensi dibidang pelayanan publik (Publik Service).

Penghargaan pelayanan publik dari Kementerian PAN dan RB ini diserahkan  l Kepala Biro Perencanaan Polda Sumbar Kombes Drs. Dharu Siswanto, SIK, kepada Kapolres Solok Kota AKBP Ferry Suwandi, SIK, Kamis (28/4/2022), di halaman Mako Polresta Solok.

Dharu mengatakan predikat sangat baik terkait dengan pelayan publik ini, sudah empat kali diterima oleh Polres Solok Kota. Atas prestasi ini,  Polresta Solok mendapat apresiasi atas upaya Polres Solok Kota memberikan pelayanan publik kepada masyarakat.

Penilaian dalam hal pelayanan publik, lanjut Dharu, dilakukan oleh Kementerian PAN dan RB. Di antaranya di bidang lalu lintas dan di bidang intelijen.

Di bidang lalu lintas ada pelayanan SIM. Ketika melakukan penilaian jajaran Polri tidak pernah tahu kapan tim dari Kemenpan dan RB datang melakukan penilaian.

"Yang pasti, mereka melihat bahwa secara riil bagaimana pelayanan publik tersebut dilakukan dan tidak mengada-ada. ni tentunya menjadi nilai positif positif bagi Polres Solok kota, apalagi sudah empat kali empat kali mendapat penghargaan," katanya .

Disebutkan Karo Rena ini, kategori sangat dan tertinggi dalam bidang pelayanan publik yang pelayanan prima. Saat ini ada lima Polres yang mendapatkan apresiasi pelayanan. Di antaranya Polres Solok Kota, Polresta Padang, Polresta Pariaman, Polres Kota Bukittinggi dan Polresta Payakumbuh.

"Empat atau lima kali berturut-turut, itu bukan pekerjaan mudah untuk pertahankan dan meraihnya. Jangan malah kontradiktif, hari ini berprestasi tahun depan malah merosot disebabkan pelayanan buruk dan tidak ramah," ingatnya.

"Terkait pemberian reward, nanti ini jadi masukan bagi Polri. Apalagi Kota Solok bukan kategori kota besar tapi bisa memberikan pelayanan maksimal untuk masyarakat, ini sudah luar biasa," Tuturnya.

Sementara, Kapolresta Solok AKBP Ferry Suwandi, SIK, ketika saat wawancara ia menegaskan, "Melayani Dengan Sepenuh Hati".

Yang jelas, lanjut Ferry, anggota Polresta Solok itu harus ramah, dan masuk ke kantor polisi itu bukan hal yang menakutkan. 

"Satu pekerjaan rumah yang belum kami tuntaskan, yaitu Mal Pelayanan Publik.  Kami sudah mendesak dan mendorong pihak terkait untuk segera merealisasikan Mall Pelayanan Publik, karena bisa terintegrasi seluruhnya dengan pelayanan yang ada di Kota Solok. Tapi kita patut bersyukur karena Polresta Solok raih dua predikat, yaitu Wilayah Bebas Birokrasi Melayani dan predikat Pelayanan Publik Sangat Baik," terang Kapolresta Solok. (BO)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »