Syukuran Usia 42, Ketua PW Ansor Sumbar Bergerak Dengan RTS

BENTENGSUMBAR.COM – Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Provinsi Sumatera Barat Dr. Rahmat Tuanku Sulaiman, S.Sos, M.M, menggelar syukuran dan berbuka bersama memasuki usia 42 tahun, Selasa (12/4/2022) di kediamannya, di kawasan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman. 

Syukuran dihadiri keluarga besar Rahmat Tuanku Sulaiman, pimpinan dan karyawan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Padang Pariaman, Pengurus PW GP Ansor Sumbar, kolega sesama alumni SMA Enam Lingkungan dan tetangganya.

Menurut Rahmat Tuanku Sulaiman, syukuran dan berbuka bersama ini merupakan rasa syukur diberi umur oleh Allah untuk terus berkhidmat dalam kehidupan. Dengan slogan responsif, totalitas dan solutif (RTS) terus menjalani kehidupan ini.

“Responsif maksudnya terbiasa bekerja cepat dan tepat dalam menyelesaikan berbagai permasalahan dalam kehidupan, baik di tempat kerja, organisasi maupun di tengah kehidupan bermasyarakat. Totalitas, maksud selalu berupaya total dalam bekerja dan berorganisasi. Saat dipercaya dalam suatu amanah, berupaya bekerja total dan tidak setengah-setengah. Sedangkan solutif selalu berupaya mencari solusi terhadap masalah yang dihadapi dalam bekerja dan kehidupan,” tutur Rahmat alumni Pesantren Nurul Yaqin Ringan-Ringan Pakandangan yang kini menjabat Ketua Baznas Kabupaten Padang Pariaman.

Sebagai tamatan pesantren, kata Rahmat,  dirinya dari surau untuk bangsa. Artinya pengabdian yang dilakukannya adalah untuk bangsa (Indonesia) yang diwarnai dengan suasana surau (pesantren). 

“Hidup bukan panjang pendeknya usia, tapi seberapa besar kita bermanfaat untuk orang banyak,” kata Rahmat doktor lulusan Universitas Bengkulu ini.

Rahmat yang lahir 12 April 1980, di awal reformasi 1998 menjadi anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Padang Pariaman. 

Aktifitas organisasi sudah dimulai saat menjadi santri di Pesantren Nurul Yaqin Ringan-Ringan Pakandangan hingga kini. Diantaranya,  pernah aktif di Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU),   Ketua PC Nahdlatul Ulama Padang Pariaman, Ketua Forum Kabupaten Sehat (FKS) Kabupaten Padang Pariaman, Ketua Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga (LK3) Kabupaten Padang Pariaman, Ketua Alumni SMA Enam Lingkung, Wakil Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor dan lainnya. 

Selain itu, juga kuliah secara bersamaan di dua perguruan tinggi negeri, yakni Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Imam Bonjol Padang dan Universitas Andalas Padang.  Kemudian melanjutkan pendidikan ke pascasarjana Universitas Negeri Padang.

Selain di Baznas, juga dosen di STIKIP Nasional Pauhkambar Kabupaten Padang Pariaman, narasumber berbagai pelatihan, seminar dan tentunya penceramah agama di berbagai tempat. (AT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »