Jika Partai NasDem Bajak Ganjar Pranowo, Megawati Bakal Geram

BENTENGSUMBAR.COM - Pengamat politik Zaki Mubarak menilai Partai NasDem mulai melirik Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo jadi capres pada Pilpres 2024.

Zaki menilai Ganjar menjadi calon potensial untuk maju pada Pilpres 2024.

"Nama Ganjar selalu berada di tiga besar elektabilitas tertinggi," ujar Zaki kepada GenPI.co, Kamis (2/6).

Akademisi dari Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta itu menduga Presiden Jokowi tak masalah dengan itu.

Namun, Partai NasDem akan berkonfrontasi dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Risiko politik terlalu tinggi," kata Zaki.

Zaki megatakan, image Partai NasDem akan menjadi kurang baik jika mengusung Ganjar.

"NasDem bisa saja dianggap partai pembajak karena Ganjar masih jadi anggota PDIP," jelasnya.

Zaki pun menilai Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh akan memilih jalur aman.

"Saya kira Surya Paloh menghindari konflik itu," jelasnya.

Sumber: GenPI.co

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »