Beda Jauh dari Ferdy Sambo, Kadiv Propam Baru Irjen Syahar Diantono Pakai Mobil Sederhana dan Tak Punya Utang, Segini Jumlah Kekayaannya

BENTENGSUMBAR.COM - Proses hukum Ferdy Sambo yang merupakan salah satu dari lima tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J sudah semakin mendekati babak akhir.

Diinformasikan saat ini kasus hukum Ferdy Sambo CS ini sudah dilimpahkan ke pihak kejaksaan.

Hal tersebut sudah tentu membuat langkah Ferdy Sambo untuk mendapatkan vonis hakim akan semakin dekat.

Ferdy Sambo sendiri bukan tersangka biasa, ia merupakan mantan oknum kepolisian yang memiliki pangkat Jendral Bintang Dua.

Jabatan terakhir yang dipegang oleh Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam Polri secara otomatis sudah dicopot karena kasusnya tersebut.

Setelah ditetapkan sebagai tersangka, jabatan tersebut diketahui sudah diganti dengan anggota Polri yang lain.

Dikutip AyoJakarta.com dari kanal YouTube Hiburan Populer pada Sabtu (8/10/2022), diinformasikan pengganti jabatan Ferdy Sambo saat ini dipegang oleh Irjen Syahar Diantono.

Irjen Syahar Diantono resmi dilantik sebagai Kadiv Propam baru pada 8 Agustus 2022 lalu.

Kadiv Propam baru ini juga merupakan Perwira Tinggi yang memiliki pangkat Jendral Bintang Dua.

Irjen Syahar Diantono merupakan kelahiran Blora pada 2 Februari 1970.

Dengan jabatannya yang baru kali ini dan kiprahnya selama di instansi kepolisian tentu membuat kita penasaran berapa jumlah kekayaan yang dimiliki oleh Irjen Syahar.

Berdasarkan dari pangkatnya, Irjen Jenderal Syahar Diantono menerima gaji pokok dari kisaran Rp 3,3 juta hingga Rp 5,6 juta.

Kemudian ia juga memperoleh uang tunjangan kinerja yang besar kecilnya tergantung kelas jabatan.

Irjen Syahar berada di kelas jabatan 17 jadi tukin yang diterima sekitar Rp 29 juta setiap bulannya.

Sedangkan untuk jumlah kekayaannya jika mengutip dari LHKPN, 8 Agustus 2022 diinformasikan laporan kekayaan Irjen Syahar 2017-2019 adalah sebagai berikut.

Pada tahun 2017 sesuai jabatannya saat itu sebanyak Rp 1,67 miliar.

Kemudian naik dua kali lipat pada tahun 2020 senilai Rp 2,1 miliar.

Ada juga aset kekayaan berwujud properti tanah dan bangunan di Kota Bekasi seluas 800 meter dan 500 meter senilai Rp 1,6 miliar.

Untuk kendaraan Irjen Syahar memiliki mobil yang termasuk sederhana untuk seorang Jendral Bintang Dua yakni Toyota Harrier 2012 dari hasil sendiri seharga Rp 210 juta.

Harta bergerak lain senilai Rp 247 juta, cash senilai Rp 30 juta dan yang paling menarik Irjen Syahar diinformasikan tidak memiliki utang.

Dari jumlah kekayaan yang diinformasikan LHKPN tersebut tentu sangat berbeda dengan kekayaan dan kemewahan Kadiv Propam sebelumnya yakni Ferdy Sambo.

Selain jumlah kekayaan yang terbilang sederhana untuk seorang Jendral Bintang Dua, Irjen Syahar juga dikenal sebagai anggota yang taat beribadah menjalankan salat lima waktu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »