STF Driyarkara Bantah Penyebar Isu Ijazah Jokowi Palsu dari Kampusnya: Tifauzia Tyassuma Tidak Pernah Mendapatkan Gelar Doktor...

BENTENGSUMBAR.COM - Ketua Sekolah Tinggi Filsafat (STF) Driyarkara Thomas Hidya Djaya membantah bahwa Tifauzia Tyassuma atau dr. Tifa adalah lulusan dari kampus yang dipimpinnya. Tifa sempat menyebar isu dugaan ijazah palsu Presiden Joko Widodo di akun 

"Dengan ini kami menyatakan bahwa dr. Tifauzia Tyassuma tidak pernah mendapatkan gelar Doktor dari Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara," kata Thomas dalam keterangan tertulisnya, Rabu (12/10).

Dia menjelaskan bahwa Tifa memang pernah mengikuti Program Matrikulasi Filsafat tahun angkatan 2018/2019. Namun, tak sampai akhir.

"Karena yang bersangkutan tidak mengerjakan tugas-tugas yang diberikan oleh para dosen sebagai syarat kelulusan Program Matrikulasi," ujar dia.

"Demikian pengumuman ini kami buat dengan sebenar-benarnya sesuai data administrasi kemahasiswaan Program Pascasarjana Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara dan Pangkalan Data Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (PDDIKTI)," imbuhnya.

Tifa sebelumnya mengunggah dua foto Jokowi yang secara anatomi dianggapnya berbeda dengan saat ini. Ia turut mempersoalkan perihal tulisan ijazah Jokowi yang ditulis dengan model tulisan berbeda.

Di sisi lain, isu dugaan ijazah palsu ini juga diangkat oleh Bambang Tri Mulyono, penulis buku Jokowi Under Cover yang melayangkan gugatan kepada Jokowi atas dugaan ijazah palsu, 3 Oktober 2022 lalu.

Gugatan dilayangkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat dan telah terdaftar dengan nomor perkara:592/Pdt.G/2022/PN Jkt.Pst.

Namun demikian, Universitas Gadjah Mada (UGM) turun tangan mengklarifikasi isu ijazah palsu Presiden Joko Widodo yang berkembang di media sosial.

Rektor UGM Ova Emilia menjelaskan Jokowi resmi berkuliah di Fakultas Kehutanan UGM pada 1980. Jokowi lulus lima tahun berikutnya dan menyandang gelar Sarjana Kehutanan.

UGM Jelaskan Beda Format Penulisan Ijazah Jokowi Lulusan 1985
Dekan Fakultas Kehutanan UGM Sigit Sunarta juga mengklarifikasi soal perbedaan format ijazah Jokowi dengan ijazah saat ini. Dia berkata UGM belum memiliki format penulisan ijazah pada saat kelulusan Jokowi.

"Penjelasan soal format ijazah terkait Pak Jokowi dengan fakultas lain, kami sudah mencoba lihat mengenai format ijazah yang diterima Pak Jokowi dan teman satu angkatan yang lulus bersamaan. Sama artinya ditulis tulisan halus," ucap Sigit.

Sumber: CNN Indonesia 

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »