5 Aplikasi dan Situs Livescore Terbaik, Hasil Pertandingan Lengkap!

BENTENGSUMBAR.COM - Harus diakui, sepak bola menjadi salah satu olahraga paling populer di dunia. Buktinya, Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar yang ditonton jutaan pasang mata penonton, terutama pada babak final antara Argentina melawan Prancis yang menjadi trending topic selama berhari-hari di internet dan media sosial.

Banyak orang rela berbondong-bondong untuk nonton langsung ke stadion menyaksikan tim favorit mereka bertanding. 

Ada juga yang duduk santai di depan TV maupun streaming di gadget mereka untuk mendukung tim kesukaan mereka berlaga.

Tapi masalahnya, ada saat kita tidak bisa menonton langsung pertandingan di TV maupun secara live streaming, entah karena sibuk bekerja atau ada urusan yang mendesak.

Di sisi lain, sebagai fans bola garis keras, kalian juga gak mau ketinggalan momen tim kesayangan saat berlaga melawan tim bebuyutannya.

Solusi yang pintar untuk mengatasi hal tersebut adalah memanfaatkan situs livescore.

Nah, berikut ini tim Uzone.id kasih rekomendasi situs dan aplikasi livescore terbaik yang bisa kalian akses secara gratis di mana saja.

Livescore

Pas nih namanya, Livescore merupakan situs atau aplikasi yang menampilkan skor pertandingan secara real-time. 

Platform ini gak cuma menyajikan laga di liga-liga sepak bola terkenal saja, seperti Liga Premier Inggris, Liga Spanyol, Liga Prancis, Liga Italia, dan sebagainya, tapi banyak banget pertandingan yang ditampilkan.

Ada kategori yang memudahkan penggunanya mengetahui informasi secara real-time berdasarkan liga atau pertandingan dari negara tertentu. 

Cek jadwal yang akan datang juga bisa banget menggunakan Livescore, dan semuanya gratis. Informasi hasil laga, ringkasan, dan detail lainnya pun dapat ditampilkan dengan rinci oleh situs ini.

Sofascore

Berikutnya adalah Sofascore yang kurang lebih punya kebolehan yang sama dengan Livescore. 

Situs livescore ini bisa menampilkan informasi yang lebih lengkap, bahkan sampai dimana pertandingan berlangsung dan channel TV apa yang menayangkan laga ini secara langsung.

Informasi pemain, wasit yang memimpin laga, komparasi pemain inti di masing-masing klub, dan info lainnya bakal ditampilkan secara lengkap oleh situs Sofascore. Oiya, bisa juga iseng nebak skor di Sofascore juga lho.

Flashscore

Aplikasi atau situs livescore berikutnya adalah Flashscore. Selain menyuguhkan informasi pertandingan yang sedang berlangsung secara real-time, Flashscore juga memungkinkan penggunanya untuk melihat jadwal laga yang akan datang.

Situs livescore ini juga memberikan analisis atau preview singkat untuk masing-masing tim, pertandingan yang sudah dijalankan, hingga berita terkait dari klub yang akan bertanding.

Menariknya, ada fitur yang memungkinkan kalian untuk hanya mendapatkan notifikasi saat tim favorit bertanding. Jalannya laga, siapa yang mencetak gol dan melakukan pelanggaran, juga ditampilkan dengan sangat lengkap oleh aplikasi Flashscore.

Goal Live Scores

Hasil pertandingan beneran disajikan secara real-time oleh aplikasi livescore Goal Live Scores ini. 

Mau apapun liganya, ada banget, dari Liga Premier Inggris, La Liga Spanyol, lanjutan Liga Champion, dan sebagainya bisa kalian lihat melalui aplikasi tersebut.

Walau gak bisa nonton langsung, informasi seperti operan, tembakan, serangan, bisa juga dinikmati melalui fitur bernama Match Cast. 

Sensasinya seperti menyaksikan sepak bola tapi dengan tampilan game Android mirip Top Eleven.

Google

Siapa bilang Google gak bisa nampilin informasi sepak bola secara real-time? Bisa banget lho, malah memungkinkan pengguna untuk menerima notifikasi dari tim atau klub favorit saja.

Misalnya, kalian ingin mengetahui hasil pertandingan Liga Premier Inggris, ketikkan saja kata kunci ‘Liga Inggris’ di kolom pencarian. 

Otomatis pertandingan yang sedang dan sudah dilakukan akan ditampilkan di halaman utama.

Begitu juga saat kalian ingin mengetahui hasil di liga-liga atau kompetisi lainnya, semisal Piala AFF 2022. 

Lengkap, bahkan informasi statistik tiap pemain, jumlah gol, daftar pencetak gol diberikan lengkap oleh Google.

Sumber: Uzone.id

Silakan baca konten menarik lainnya dari BentengSumbar.com di Google News
BERITA SEBELUMNYA
« Prev Post
BERITA BERIKUTNYA
Next Post »